KKSS Balikpapan Gelar Bersih Pantai dan Vaksinasi, Ini Pesan Walikota
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Guna mempererat silaturahmi dan mendukung program pemerintah kota Balikpapan, Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Balikpapan melaksanakan kegiatan bersih pantai dan vaksinasi massal yang bertajuk KKSS Sehat yang dilaksanakan di Kuala Batakan Cottage 3 (KBC 3) Balikpapan Timur, Minggu (7/11/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, para Kepala OPD, serta tokoh masyarakat Balikpapan, serta para tokoh dari KKSS Kota Balikpapan.
Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud memberikan, apresiasi kepada KKSS yang telah melaksanakan kegiatan sehat yang dirangkai dengan kegiatan bersih pantai dan vaksinasi massal.
“Kegiatan ini sangat baik, apalagi di dukung vaksinator dari Dinas Kesehatan Kota yang membantu dalam pelaksanaan vaksinasi yang akan membawa dampak baik bagi masyarakat Kota Balikpapan untuk mencapai herd imunity,” ujar Rahmad Mas’ud, Minggu (7/11/2021).
Kata Rahmad, hal ini sejalan dengan cakupan vaksinasi di Kota sudah mencapai 87,91 persen untuk dosis pertama, dan 61,51 persen untuk dosis keduanya, semua ini berkat dukungan dan antusias warga Kota Balikpapan dalam melaksanakan vaksinasi.
“Saat ini pemkot terus menggenjot vaksinasi terutama dosis kedua, kami berharap dengan warga agar mengajak keluarganya mengikuti vaksinasi dan selalu menjaga protokol kesehatan,” akunya.
Adapun kegiatan positif yang dilakukan KKSS sangat perlu diselenggarakan secara rutin guna mempererat tali silaturahmi dan sebagai sarana beberapa bulan menghadapi pandemi yang sampai saat ini kasus mulai melandai.
“Selain prokes tetap dijaga, kebersihan dan keamanan di objek wisata di Balikpapan seperti pantai harus selalu ditingkatkan, guna menjaga keindahannya, sehingga pengunjung tidak pernah bosan,” kata Rahmad.
Sementara itu, Ketua KKSS Kota Balikpapan, Muhammad Adam Sinte memberikan apresiasi kepada Pemkot Balikpapan yang mendukung terselanggaranya kegiatan KKSS terutama dalam hal kegiatan vaksinasi.
“Kami juga rutin melakukan monitor setiap hari untuk kasus Covid-19 di Balikpapam. Kaltim memang sudah sudah nol penambahan kasus, tapi bukan berarti covid-19 hilang, tetap disiplin untuk prokes,” ujar Adam Sinte.
Kata Adam, pelaksaan hari ini juga tetap melaksanakan prokes dimana 500 peserta yang berasal dari Samarinda juga sudah divaksin dan yang peserta dari Balikpapan 95 persennya sudah divaksin.
“Selain vaksinasi kami juga melaksanakan bersih-bersih pantai yang banyak dijumpai sampai anorganik, untuk pelaksanaan vaksinasi disiapkan 500 dosis vaksin,” tutup Adam.
BACA JUGA