Kodam VI Mulawarman Terjunkan 570 Personil, Polda Kaltim Terjunkan Tim Gegana

Pangdam VI Mulawrman Mayjen Teguh P Rumekso, Kapolda Kaltim Herry Rudolf Nahak danWali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud saat memantau pelaksanaan Ibadah Misa Natal di Gereja Santa Theresia

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kodam VI Mulawarman menerjunkan 570 personil untuk membantu kepolisian di Kaltim, Kaltara dan Kalsel dalam menjaga kemanan Natal dan Tahun Baru (Nataru)

“Kita melibatkan 570 personil untuk membantu Polri membantu pengamanan. TNI hanya memback up. Secara keseluruhan Wilayah Kodam VI ini bukan hanya Kaltim, tapi juga Kalsel dan Kaltara,” ujar Pangdam VI mulawrman Mayjen TNI Teguh P Rumekso, Jumat (24/12/2021)

Sementara Satuan Brimob Polda Kaltim menerujunkan menerjunkan  dua Satuan Setingkat Kompi (SSK) untuk mengamankan Nataru khususnya di Kota Balikpapan maupun Samarinda

Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltim Kompol Vije Parapaga mengatakan, pihaknya juga  menyiapkan tambahan dua SSK plus tiga unit anti teror dengan kekuatan lapis anti anarkis, gegana dan perlawanan teror.

“Mengamankan di gereja-geraja, aktifitas ekonomi maupun tempat keramaian masyarakat sampai 2 Januari,” ujarnya

Sedangkan untuk sterilisasi untuk tempat ibadah Satuan Brimob Polda Kaltim menyiapkan tiga unit mobil gegana khususnya di Kota  Balikpapan maupun Samarinda.

Polda Kaltim juga menyiapkan unit gegana di Kabupaten Paser dan Kabupaten Berau. Khusus untuk Balikpapan, Vije menyebut ada 64 gereja yang akan diamankan kepolisian.

Di luar itu, Vije menyebut menyiapkan unit gegana di Tana Paser dan Kabupaten Berau. Khusus untuk Balikpapan, Vije menyebut ada 64 gereja yang akan diamankan kepolisian.

Harapannya, jemaat yang menghadairi ibadah Natal di gereja ketika membawa kendraan tidak parkir terlalu dekat dengan gereja. Termasuk Ibadah Natal tidak membaea jaket dan tas besar.

“Brimob Polda Kaltim sudah melakukan sterilisasi di gereja-gereja sehingga bisa dipastikan aman dari benda-benda berbahaya,” ujarnya

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.