Komunitas Tut Wuri Handayani, Simbol Keteladanan

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Komunitas Tut Wuri Handayani di Balikpapan terus menunjukkan eksistensinya sebagai lebih dari sekadar wadah silaturahmi para pendidik.
Komunitas ini menjadi simbol semangat pengabdian, keteladanan, dan dedikasi dalam membentuk karakter generasi penerus bangsa.
Dalam momentum Halal Bihalal Komunitas Tut Wuri Handayani. Para pendidik diajak untuk memperkuat kolaborasi dan semangat inovasi di tengah arus perubahan zaman yang terus bergerak cepat.
“Seiring transformasi pendidikan nasional, Kota Balikpapan membutuhkan insan pendidikan yang tangguh, inovatif, berakhlak, dan adaptif,” ungkap Sekda Kota Balikpapan Muhaimin, Sabtu (12/4/2025).
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota komunitas atas kontribusinya dalam mencerdaskan kehidupan masyarakat Balikpapan.
Menurutnya, tantangan dunia pendidikan saat ini tidak hanya sebatas penguasaan ilmu pengetahuan. Tetapi juga bagaimana menanamkan nilai moral, kebangsaan, dan cinta lingkungan kepada peserta didik sejak dini.
Pemerintah Kota Balikpapan disebut terus berkomitmen mendukung kemajuan dunia pendidikan. Baik melalui peningkatan fasilitas, penguatan kompetensi tenaga pendidik, maupun pembinaan karakter peserta didik.
“Halal bihalal ini bukan hanya tentang saling memaafkan, tapi juga pengingat bahwa kekuatan sebuah bangsa terletak pada persatuan, silaturahmi, dan semangat bersama membangun masa depan,” tambahnya.
Komunitas Tut Wuri Handayani diharapkan terus menjadi garda terdepan dalam mencetak generasi unggul yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat secara moral dan sosial.***
BACA JUGA