Komunitas Yamaha Meriahkan Ramadan dengan BukBlar, Ngabuburide, dan Berbagi di Banyak Tempat

JAKARTA, inibalikpapan.com,- Bulan Ramadan selalu jadi momen spesial buat berkumpul dan berbagi. Nggak heran kalau banyak komunitas bikin berbagai kegiatan seru menjelang berbuka puasa. Salah satunya komunitas di bawah naungan Yamaha Rider Federation Indonesia (YRFI) yang menggelar event Yamaha BukBlar di Bekasi dan Tangerang.
BukBlar sendiri singkatan dari Buka Puasa Ngeblar, yang menggabungkan tiga aktivitas utama: Riding, Sharing, dan Gathering. Konsepnya sederhana tapi seru—Riding dilakukan dengan ngabuburide atau touring sore menjelang berbuka. Sharing diwujudkan lewat berbagi takjil dan santunan, sementara Gathering jadi ajang kumpul bareng komunitas sambil buka puasa bersama.
“Event Yamaha BukBlar yang berlangsung selama tiga hari ini jadi bukti solidnya persaudaraan di antara pengguna motor. Meskipun sedang berpuasa, semangat mereka untuk berkumpul, berkendara, dan berbagi tetap tinggi,” kata Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Serunya BukBlar di Tiga Hari Berturut-turut
Event ini dimulai pada Jumat (14/3), melibatkan 60 rider dari 30 komunitas. Mereka berbagi takjil gratis di Dealer Yamaha Deta Ciputat, lalu city touring ke Tangerang Selatan dan finish di Trans Park Mall, Bintaro. Di sana, peserta nggak cuma buka puasa bareng, tapi juga mampir ke Yamaha Smart Gallery, premium shop yang ada di dalam mal.
Sabtu (15/3), giliran YRFI Bekasi yang turun aksi. Jumlah pesertanya makin banyak, mencapai 100 rider dari 19 komunitas. Pembukaan acara dengan LEXi Fun Touring, menempuh rute dari Dealer Deta Bekasi ke Tambun, Cibitung, hingga finish di Café Warna-Warni. Nggak ketinggalan, mereka juga membagikan 1.000 takjil gratis ke pengguna jalan.
Hari terakhir, Minggu (16/3), komunitas Max Owner Bekasi menutup rangkaian BukBlar dengan rute Kalimalang, Tambun, dan Bekasi Timur. Sebanyak 30 rider ikut serta, sekaligus berbagi takjil dan memberikan santunan kepada anak yatim di Lentera Coffee.
Muhtasor Abi dari YRFI Nasional menegaskan bahwa komunitas Yamaha akan terus solid dan aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menyelenggarakan kegiatan positif.
“Sebagai organisasi yang menaungi banyak komunitas, YRFI akan terus membangun komunikasi dan bekerja sama dengan Yamaha Motor Indonesia agar event seperti ini bisa terus berjalan. Bukan sekadar menyalurkan hobi riding, tapi juga membawa manfaat langsung bagi masyarakat,” jelasnya.
Rangkaian kegiatan Riding, Sharing, dan Gathering dari komunitas Yamaha ini akan terus berlanjut hingga menjelang libur Lebaran. Penasaran sama event selanjutnya? Follow Instagram @yamahaindonesia dan @yrfindonesia buat update terbaru!***
BACA JUGA