Kongres ke-27 PDGI, Kesehatan Gigi Prioritas Dimasa Depan

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Kota Balikpapan masih menjadi salah satu Kota yang dijadikan lokasi acara yang bertaraf nasional, seperti pada Kamis (17/3/2022) dilaksanakan kongres nasional ke-27 PDGI yang dilaksanakan di Hotel Gran Senyiur yang diikuti 477 peserta dari perwakilan seluruh Indonesia.

Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono mengatakan, Kongres Nasional PDGI ke- 27, merupakan kongres yang penting di Indonesia karena kesehatan gigi merupakan prioritas untuk kesehatan masa depan.

“Permasalahan gigi dan mulut salah satu sumber dari penyakit-penyakit lainnya seperti jantung,” kata Dante Saksono

Apalagi kongres ini menjadi salah satu momentum yang baik untuk melakukan akselarasi terutama penggunaan prodak dalam negeri untuk alat-alat gigi yang selama ini masih import. 

“Mudahan-mudahan dengan kongres ini bisa memudahkan dalam menggunakan pemanfaatan alat-alat kesehatan gigi yang berasal dari dalam negeri,” akunya.

Hal senada disampaikan Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi memberikan apresiasi atas terselenggaranya kongres PDGI dan  mengimbau kepada masyarakat untuk memiliki meningkatkan kesadaran hidup sehat, salah satunya dengan memelihara kesehatan gigi, karena kesehatan gigi tidak bisa dianggap sepele, banyak penyakit timbul jika tidak menjaga kebersihan gigi dan mulut yang tidak baik.

“Kami berharap warga membudidayakan pola hidup sehat, cukup istirahat, dan olahraga, olah karena itu para dokter perlu juga mengkampanyekan pola hidup sehat kepada masyarakat,” ujar Hadi Mulyadi. 

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.