Top Header Ad

PPK dan PPS Pileg Dilantik, Ketua KPU Balikpapan Minta Pengelolaan Anggaran lebih Bijak dan Sesuai Aturan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Jumlah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilihan Legislatif yang baru saja dilantik hari ini (9/3) lebih sedikit, dibandingkan dengan jumlah PPK Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Jumlah PPK yang berbeda itu sesuai dengan amanat Undnag-undang sehingga kebijakan tersebut harus dilaksanakan sebagai pelaksana.

Menurut Ketua KPU Balikpapan Noor Thoha pelaksanaan pelantikan PPK dan PPS pileg ini cukup berat karena tahapannya berbarengan pelaksanaan pemilihan Gubernur tahun ini dan penyelenggaran pileg yang akan diselenggarakan pada tahun depan.

“Cukup berat karena pelantikan dilakukan ditengah jalan pada saat teman-teman melakukan persiapan tahapan,” tuturnya disela pelaksanaan pelantikan PPK Pileg di  Aula kantor Pemerintah Kota Balikpapan, Jumat (9/3).

Tahapan pemilihan PPK pileg sebelum dilakukan pelantikan dikatakannya, bahwa PPK dievaluasi terlebih dahulu kemudian dilakukan rangking sehingga diperoleh tiga orang PPK untuk dilantik. “Dari 5 PPK yang sudah terpilih pada Pilgub harus dilakukan evaluasi dan sesuai dengan rangking sehingga dua anggota PPK tidak dilantik,” tandas Thoha.

Untuk menyikapi itu, pihaknya akan mengumpulkan PPK setelah dilakukan pelantikan. Ia memperkirakan dengan perbedaan jumlah orang pada PPK ini tentu akan mempengaruhi pada setiap tahapan karena mereka akan berkerja melaksanakan tahapan hingga Agustus, sementara yang tiga melaksanakan dua tahapan.

“Agar tidak mempengaruhi pada tahapan, nanti akan kami kumpulkan PPK agar lebih bijak. Karena nanti ujung-ujungnya adalah anggaran, maka akan kita carikan formula,” sebutnya.

Adapun proses choklit data pemilih peserta pilkada telah diselesaikan 100 persen. “Nah sekarang hasilnya langsung dihimpun menjadi namanya daftar pemilih hasil pemutakhiran. Nanti tanggal 12 Maret diplenokan tingkat kabupaten kota,” tambahnya.

Dalam pelantikan itu hadir Wakil Walikota Rahmad Mas’ud, Wakil Ketua DPRD kota Thohari Aziz, Komisioner KPUD Kaltim Rudiansyah, seluruh komisioner KPUD Balikpapan, Komisioner Panwaslu Balikpapan, Kepala Kesbang pol dan undangan.

Rahmad Mas’ud menyemangati anggota PPK dan PPS yang baru saja dilantik. merunutnya tugas mulia ini harus dapat dilaksanakan dengan baik keberhasilan pelaksnaan pemilu salah satunya ada dipundak saudara-saudara.

“Tidak semua orang bisa berkesempatan menjadi penyelenggaran pemilu. Keberhasilan pemilu salah satunya ada dipundak bapak-ibu sekalian,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Rahmad juga memastikan pemerintah akan membantu PPK dan PPS dalam perbaikan komputer yang tidak lagi layak guna. “Sepanjang regulasi seperti itu ya kita bantu. ini bukan janji tapi kewajiban pemerintah,” tandasnya.

Usai pelantikan Plt Wali Kota Rahmad Mas’ud bersama muspida dan KPUD, komisiner Panwaslu memberikan ucapan selamat kepada 18 PPK dan 102 anggota PPS.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.