Laga Perdana Liga 2, Kapten Persiba Tak Khawatir Hasil Buruk Laga Ujicoba
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kapten tim Persiba Balikpapan Bryan Cesar Ramadhan tak khawatir dengan bayang-bayang trend negative timnya saat menghadapi Kalteng Putra FC.
Berdasarkan jadwal liga 2 yang dirilis PT. Liga Indonesia Baru, Beruang Madu akan menantang tuan rumah Enggang Borneo di stadion Tuah Pahoe Palangkaraya, Rabu (25/04).
Dalam dua laga ujicoba, tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan itu tak pernah merain kemenangan. Imbang 0-0 saat bermain di stadion Batakan dan kalah 0-1 saat bermain di stadin Tuah Pahoe.
“Tentu pelatih sudah menyiapkan strategi dan taktik khusus untuk menghadapi Kalteng Putra, jadi tentu sudah berbeda dalam pertandingan nanti,” ujar Bryan Cesar.
“Karena ujicoba dengan pertandingan tentu sangat berbeda dan kita sudah belajar banyak dari dua laga ujicoba itu. Kita harus bagaimana, apa yang harus dilakukan,”
Mantan kapten PON Kalimantan Timur itu hanya berharap, dalam laga perdana nanti para pemain Persiba displin dan tidak kehilangan fokus sepanjang pertandingan
“Kita harus fokus dan displin itu yang paling penting, tidak lengah dan tidak memberi ruang kepada lawan untuk menyerang. Mengikuti seluruh instruksi pelatih,” ujarnya.
Terkait permainan keras dan menjurus kasar yang diterapkan anak asuh Kashartadi tersebut dalam dua laga ujicoba itu,. Bryan Cesar mengaku, pemain Persiba sudah siap mengantisipasinya.
“Tentu kami sudah siap dengan apa yang terjadi di lapangan dengan hal yang terburuk pun maupun non tekhnis. Paling penting kita akan fight untuk pertandingan nanti,” pungkasnya
BACA JUGA