Lagi, Kebakaran di Baru Ilir Hanguskan Tujuh Rumah Warga
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Belum redah musibah kebakaran yang terjadi di kawasan Pandan Sari di RT 18 Margasari Balikpapan Barat pada Rabu (7/9/2022). Si jago merah kembali mengamuk di RT 38 Baru Ilir, Balikpapan Barat pada Kamis (8/9/2022).
Mister warga RT 40 yang lingkungannya berdekatan dengan RT 38 Baru Ilir mengaku, asap sudah mulai terlihat mengepul berwarna hitam pekat sekitar pukul 16.37 wita, setelah itu muncul api besar yang menghanguskan rumah warga yang terbuat dari semi permanen.
“Saya lihat asap itu uda pekat, langsung bunyikan lonceng teriak kebakaran-kebakaran,” kata Mister kepada Inibalikpapan.com dilokasi kejadian.
Warga yang awalnya berada di dalam rumah seketika berhamburan keluar ketika mendengar bunyi lonceng, ada yang simpun-simpun barang dan ada juga warga yang membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya.
“Warga ikut bantu kebetulan rumah disini rata rata punya penampungan air atau tandon jadi bisa digunakan untuk memadamkan api sebelum petugas datang,” akunya.
Selang berapa saat barulah petugas pemadam BPBD datang ke lokasi, untuk melakukan proses pemadaman yang dibantu warga, namun sangat disayangkan musibah kebakaran masih kerap menjadi tontonan buat warga yang tidak berkepentingan.
“Untuk jumlah rumah yang terbakar ada 7 du RT 38 Baru Ilir dan terdampak ada 6 rumah, asal mula api juga belum diketahui dari mana,” ujar Kepala BPBD Kota Balikpapan Silvi Rahmadina.
Silvi mengaku berkat kesiapsiagaan petugas BPBD dibantu para relawan dan warga api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam.
“Kita turunkan 16 unit mobil pemadam baik dari BPBD dan Pertamina dibantu brimob,” akunya.
“Secara teknis tidak ada kesulitan karena menggunakan sambung selang antar mobil pemadam,” tambahnya.
Masyarakat juga diminta untuk membuka akses jalan mengingat kalau terjadi musibah kebakaran terkadang banyak warga yang menonton.
BACA JUGA