Top Header Ad

Lapas Balikpapan Gelar Lomba Antar Blok Hunian Dalam Pekan Olahraga Pemasyarakatan

Lomba Voli antar hunian blok Lapas Balikpapan /isti

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Balikpapan antusias mengikuti Pekan Olahraga Pemasyarakatan, Sabtu (11/03/2023)

Pekan olahraga tersebut rangka menyemarakkan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 tahun 2023 dengan tema “National Inmate’s Sports Day”

“Menyemarakkan HBP 59, kita menyelenggarakan dua cabang olahraga yang bisa diikuti warga binaan, yakni tenis meja, dan bola voli mengingat keterbatasan tempat,” ujar Kepala Lapas Pujiono Slamet dalam keterangan tertulisnya

Pekan Olahraga Pemasyarakatan itu digelar di di lapangan olahraga Lapas Balikpapan. Pertandingan yang digelar antar blok hunian dengan menunjung sportivitas.

“Mereka berkompetisi antar blok hunian dengan semangat sportivitas dan fairplay,” lanjutnya

Warga binaan Lapas Balikpapan

Kegiatan tersebut, menjadi ajang rekreasi dan hiburan, menumbuhkan rasa percaya diri dan rasa kebersamaan diantara warga binaan, di sela-sela keseharian mereka menjalani hukuman

Suasana perlombaan cukup seru dan ramai dengan teriakan dan dukungan serta tawa gembira warga binaan saat menyaksikan pertandingan, mendukung jagoan mereka

“Kami juga mengadakan olahraga ekshibisi antara Petugas Lapas Balikpapan  dan warga binaan, biar tumbuh rasa kebersamaan. Juga menjaga tubuh tetap fit dengan berolahraga, dan meningkatkan daya tahan tubuh mereka di tengah cuaca pancaroba seperti saat ini,” ujarnya

Dari kegiatan ini diharapkan dapat membangun rasa kebersamaan antar petugas maupun warga binaan sehingga tercipta suasana Lapas yang kondusif, aman dan harmonis

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.