Lapas Balikpapan Tuan Rumah Semarak Hari Pengayoman

Semarak Hari Penganyoman ke-79, Lapas Balikpapan Tuan Rumah Lomba Voli / IST

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Jelang puncak perayaan Hari Pengayoman Ke-79, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Balikpapan menjadi tuan rumah pertandingan voli, dengan peserta seluruh UPT Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kantor Wilayah Kaltim.

Kegiatan diawali dengan upacara Pembukaan Pekan Olahraga Tahun 2024, di lapangan voli Lapas Balikpapan Kamis (1/08/2024). Upacara yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim Gun Gun Gunawan.

“Kegiatan ini sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi, meningkatkan kebersamaan dan memperkuat semangat sportifitas di antara kita semua seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Kaltim,” ujar, Gun Gun Gunawan dalam sambutannya.

“Pekan Olahraga ini menjadi momentum bagi kita untuk merefleksikan kembali tugas dan tanggung jawab kita. Mari kita jadikan Pekan Olahraga ini sebagai ajang untuk menunjukkan semangat kebersamaan, sportifitas,”

Kegiatan tersebut diakhiri dengan melepaskan balon ke udara oleh Kakanwil sebagai simbol dimulainya kegiatan Pekan Olahraga. Dalam pertandingan ini Lapas Samarinda yang mendapatkan juara 1.

Terimakasih kasih banyak kepada Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham kaltim yg sudah memberikan  amanah menjadi tuan rumah dalam Pekan olahraga ini,” ujar Kepala Lapas Balikpapan, Pujiono Slamet.

“Ucapan dan apresiasi yang setinggi tingginya terhadap pihak – yang telah membantu kegiatan ini sehingga bisa berjalan lancar dan baik. “

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.