Lawan Madura United FC, PSM Makassar Ingin Tebus Hasil Buruk Dalam Tiga Pertandingan Sebelumnya
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kiper PSM Makassar Hilman Syah menegaskan, wajib meraih tiga poin saat menjamu Madura United FC dalam lanjutan liga 1 pekan ke-8 di Stadion Batakan Balikpapan, malam ini.
Dia mengatakan, hal itu untuk menebus hasil yang kurang baik dalam empat pertandingan terbaik. Dimana hanya meraih tiga poin. Bahkan tiga pertandingan diantaranya bermain di kandang Stadion Batakan.
“Bagi kami pemain, tiga poin untuk pertandingan besok (malam ini) adalah harga mati. Kami ingin menang, karena di bulan kemarin menuai hasil yang kurang bagus,” ujarnya dikutp dari laman LIB.
Meski diakui, pertandingan malam nanti tidaklah mudah. Karena Madura United bertekad bangkit dari keterpurukan. Apalagi, mereka kini ditangani pelatih baru Paulo Meneses yang berasal dari Portugal.
“Pertandingan tidaklah mudah. Karena kita tahu sendiri Madura United ingin memperbaiki posisinya di klasemen,” ujarnya.
Dia berharap, dukungan suporter yang memenuhi Stadion Batakan Balikpapan. Meskipun tidak bermain di Sulawesi Selatan (Sulsel). “Kami berharap suporter datang untuk mendukung kami,” ujarnya.
Seperti diketahui, dalam tiga pertandingan terakhir, PSM Makassar meraih hasil buruk di kandang Stadion Batakan. Ditahan imbang PSIS Semarang 0-0, kalah 0-1 dari Arema FC dan imbang 0-0 lawan Persib Bandung.
Kondisi itu membuat PSM Makassar yang sempat berada di puncak klasemen tergeser dan kini menempati peringkat 6 klasemen sementara dengan 12 poin . Terpaut 5 poin dari Persebaya Surabaya yang berada di peringkat 1.
BACA JUGA