Lewat APBD Perubahan, Pemprov Kaltim Siap Kembangkan Green House di Sepinggan Balikpapan
BALIKPAPAN, inibalikpapan.com– Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik, melakukan panen perdana sayuran di Green House UPT Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan pada Rabu (6/3).
Panen sayur di green house dilakukan sebagai apresiasi Pemprov Kaltim. Ditujukan kepada UPT Embarkasi Haji yang bersedia mendukung ketahanan pangan di Benua Etam.
Dia juga mengajak masyarakat dan instansi untuk ikut mengembangkan kegiatan menanam. Khususnya melalui pola green house guna menciptakan ketahanan pangan dan menekan inflasi.
“Alhamdulillah, di UPT Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan berhasil dan sukses. Jadi, kami harapkan berani mencoba agar ketahanan pangan dapat terwujud dan inflasi dapat ditekan,” jelas Akmal.
Dia menambahkan, APBD Perubahan Pemprov Kaltim akan membantu membangun Green House lagi di Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan. Dengan berharap dapat menjadi percontohan bagi instansi pemerintahan di Kaltim dan Indonesia.
Setelah panen perdana, Akmal Malik menerima undangan untuk Podcast bersama UPT Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan. Selain itu dia diajak meninjau gedung baru Embarkasi Haji.
Kepala UPT Embarkasi Haji Mukhtar menjelaskan bahwa saat ini mereka memiliki tiga unit green house untuk kebun anggur, melon, dan sayur-sayuran.
“Green house yang kita bangun ukuran 8×16 meter sebanyak tiga unit. Alhamdulillah ini penanaman perdana dan panen perdana. Terima kasih dukungan Pemprov Kaltim untuk pengembangan green house,” jelasnya.
BACA JUGA