Libur Lebaran, Jumlah Pengunjung Pantai Lamaru Alami Peningkatan
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Pengunjung Pantai Lamaru saat libur lebaran idul Fitri tahun 2023 lebih ramai dari tahun sebelumnya, Senin (25/4/2023).
Operasional Manager Pantai Lamaru Tony Kansil mengatakan, 60 persen pengunjung di dominasi oleh masyarakat luar daerah.
“Yang lebih banyak, dari luar Balikpapan. 60 persen. 40 persennya Balikpapan,” ungkapnya.
Untuk diketahui, pengunjung Pantai Lamaru pada hari raya idul Fitri mencapai sekitar 800 orang. Sementara itu, pada hari kedua lebaran mencapai 4 hingga 5 ribu pengunjung.
Tony menambahkan, volume libur lebaran tahun ini memiliki waktu yang panjang. Sehingga, tak terjadi penumpukan pengunjung dalam jumlah besar di tiap harinya.
Ditambah dengan ramainya arus mudik dari masyarakat kota Balikpapan yang membuat peningkatan okupansi pengunjung gak terlihat.
“Kalau terjadi penumpukan yang besar, biasanya bisa sampai 8 ribu dalam sehari. Tapi kalau lihat libur jangka panjang, hampir setiap hari pasti ada. Jadi monoton. Perkiraan dalam sehari bisa sampai 2 ribu atau 3 ribu pengunjung. Sampai tanggal 26, batas terakhir liburan,” tuturnya.
Baginya, okupansi pengunjung Pantai Lamaru tahun ini melebihi jumlah pengunjung di tahun lalu. Karena kelonggaran setelah pandemi covid-19.
Peningkatannya bisa sampai 150 persen. Karena libur panjang tadi dan tidak terasa. Maka tidak terjadi penumpukan dalam sehari. Tapi kalau okupansinya kita gabung, akan melebihi dari jumlah dari tahun lalu,” jelasnya.
BACA JUGA