LPADKT-KU Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan Rudy-Seno

lpadkt
Calon Gubernur Kaltim nomor urut 2 Rudy Mas’ud mendapat dukungan dari LPADKT-KU, saat bersilaturrahmi dengan para pendeta dari 10 kabupaten/kota di Kaltim di kediaman Vendy Meru. (foto: detakkaltim.com)

SAMARINDA, Inibalikpapan.com – Calon Gubernur Kalimantan Timur nomor urut 2, Rudy Mas’ud, menggelar pertemuan silaturahmi bersama para pendeta dari 10 kabupaten/kota di Kaltim.

Acara yang digelar di kediaman Vendy Meru, Ketua Laskar Pemuda Adat Dayak Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (LPADKT-KU), ini memperlihatkan dukungan kuat masyarakat adat dan tokoh agama terhadap pasangan calon tersebut.

Rudy menyampaikan rasa syukur atas dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh adat dan tokoh agama yang hadir. Kepercayaan yang diberikan merupakan amanah yang harus dijaga dan dijalankan dengan tanggung jawab.

“Dukungan dari masyarakat ini adalah anugerah besar yang memotivasi kami untuk terus berjuang membawa perubahan positif bagi Kalimantan Timur,” ujar Rudy pada Senin (11/11/2024).

Ia juga menekankan pentingnya kebersamaan dalam membangun daerah, serta mengajak semua pihak untuk menjadikan Pilgub sebagai ajang menunjukkan gagasan, bukan persaingan yang merusak.

Rudy juga meminta seluruh tim dan relawan untuk menjaga sikap saling menghormati demi suasana kondusif. “Pemilihan ini harus disambut dengan hati terbuka, mengutamakan kepentingan bersama,” tambah Rudy.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua LPADKT-KU, Vendy Meru, menyatakan dukungannya secara terbuka. Vendy menyebutkan bahwa kehadiran Rudy adalah bukti kepemimpinan yang dekat dengan masyarakat.

“Kami merasa terhormat dan bangga, karena Rudy datang langsung mendengarkan aspirasi masyarakat Dayak. Ini bukan hanya janji politik, tetapi bukti nyata bahwa beliau peduli,” kata Vendy.

Vendy menegaskan bahwa dukungan masyarakat Dayak tidak sekadar simbolis. Kepercayaan tersebut lahir dari keyakinan bahwa Rudy dan pasangannya, Seno Aji, dapat membawa kesejahteraan bagi Kalimantan Timur.

Rudy Mas’ud, Menerima Mandau

Sebagai bentuk dukungan, para tokoh adat menyerahkan Mandau dan Felfet, senjata tradisional khas Dayak, kepada Rudy. “Mandau melambangkan komitmen untuk menjadi pemimpin yang memperjuangkan kesejahteraan rakyatnya,” jelas Vendy.

Organisasi LPADKT-KU, yang beranggotakan lebih dari 20 ribu orang di dua provinsi, Kaltim dan Kaltara, sepenuhnya mendukung pasangan nomor urut 2 ini. “Ini keputusan bersama dan bukti solidaritas kami untuk mendukung pemimpin yang kami yakini bisa membawa perubahan,” tandas Vendy.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.