Mahasiswa dan Nelayan yang Unjuk Rasa Diminta Rapid Test
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan meminta mahasiswa dan nelayan yang melakukan aksi demo didepan Gedung DPRD pada Rabu (04/11), termasuk petugas yang mengawal untuk melakukan rapid test.
Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengatakan, rapid test massal digelar diseluruh puskesmas. Warga tinggal mendatangi puskesmas terdekat. Rapid test tersebut sebagai upaya deteksi dini dan pencegahan penularan covid-19.
“Jadi kita mohon kepada yang aksi unjuk rasa, termasuk petugas bisa melakukan rapid test diseluruh puskesmas kita. Supaya demi keamanan bersama,” ujar Rizal
Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty juga mengimbau warga yang habis liburan juga untuk rapid test di puskesmas terdekat. Rapid test gratis tersebut, diberikan kesempatan hingga Sabtu pekan ini,
Kata dia, jangan menunggu hingga muncul gejala covid-19 baru mau melakukan pemeriksaan ataupun. Karena jika hasil rapid test reaktif akan langsung dilakukan swab test sebagai upaya pencegahah penularan.
“Mohon masyarakat masih dibuka waktu untuk memanfaatkan jangan sampai timbul sakit gejala yang berat baru datang itu akan sulit untuk kita memangangi, jadi kita masih beri kesempatan rapid test gratis sampai hari Sabtu,” ujarnya.
BACA JUGA