Top Header Ad

Manajemen Kilang Balikpapan Turun ke Lapangan, Kawal Keselamatan dan Proyek RDMP

PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) rutin menurunkan jajaran manajemen ke lokasi proyek pengembangan kilang di Balikpapan dan Lawe-Lawe. (Foto: PT KPB)

BALIKPAPAN, inibalikpapan.com — PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) rutin menurunkan jajaran manajemen ke lokasi proyek pengembangan kilang di Balikpapan dan Lawe-Lawe. Lewat skema On Duty Management (ODM), mereka mengawasi langsung keselamatan kerja dan percepatan pembangunan Refinery Development Master Plan (RDMP), yang masuk dalam daftar Proyek Strategis Nasional.

Kegiatan ODM berlangsung setiap akhir pekan dan hari libur nasional sejak akhir 2022. Ini sebagai bagian dari program Safety Leadership Program (SLP 4.0). Dalam setiap pelaksanaannya, sepuluh tim terjun bergiliran. Tiap tim terdiri dari sebelas orang, dipimpin satu Vice President (VP), didampingi dua hingga tiga manajer serta perwakilan manajemen tingkat menengah lainnya.

“Kami percaya bahwa kepemimpinan harus hadir langsung di garis terdepan. ODM adalah wujud nyata komitmen manajemen untuk mengawal proyek strategis nasional ini dengan mengedepankan aspek keselamatan. Serta membangun komunikasi yang terbuka dan konstruktif dengan seluruh pekerja,” kata Direktur Utama PT KPB, Bambang Harimurti.

Ciptakan Ruang Dialog

Selama ODM, manajemen tidak hanya memantau aspek teknis proyek, tetapi juga berdialog langsung dengan pekerja dan kontraktor. Mereka mengikuti berbagai kegiatan seperti morning greeting, shake hand and call name campaign, listening tour, serta safety walk and talk (SWAT). Kegiatan ini bertujuan memperkuat budaya keselamatan kerja dan mengidentifikasi potensi risiko lebih dini.

“Keselamatan tidak bisa kita tawar. Melalui ODM, kami membangun budaya di mana keselamatan menjadi tanggung jawab bersama. Dan setiap pekerja merasa didengar dan dihargai. Inilah bentuk kepemimpinan yang kami harapkan dapat menular di setiap lini,” ujar Asep Sulaeman, VP Legal & Relation PT KPB.

ODM juga menjadi bagian dari 12 program budaya kerja berkelanjutan yang perusahaan jalakan. Program itu mencakup Call Name & Shake Hand, Listening Tour, Walk About, Good Housekeeping Competition, Family Voice & Family Visit, Women Positive Safety Intervention, Safety Culture Champion, Posko Kita Semua Healing (Poskamling), PJSM Competition, Kajian Risiko Pribadi (KARIB), Karib Patrol, dan Sahabat Karib.

RDMP Balikpapan-Lawe-Lawe perusahaan rancang untuk meningkatkan kapasitas dan kompleksitas kilang agar lebih efisien dan menghasilkan produk ramah lingkungan. PT KPB menargetkan proyek ini dapat memperkuat kemandirian energi nasional sesuai dengan visi Asta Cita Presiden RI.***

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses