Maret, Diumumkan Hasil Tes SKD CPNS Balikpapan

Kepala BKSDM Balikpapan Robi Ruswanto

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Rencananya Pemerintah baru akan mengumumkan hasil seleksi kompetensi dasar (SKD) untuk para pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini akan diumumkan bulan depan.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumbar Daya Manusia (BKPSDM) Kota Balikpapan, Robi Ruswanto mengatakan, saat ini masih dilsusun rangking, dimana jumlah peserta yang lolos didapatkan dari perhitungan, jumlah kebutuhan formasi dikali tiga.

“Misalnya formasinya dua, maka yang lolos enam dari nilai tertinggi yang ikut,” ujarnya.

Mereka yang lolos kemudian akan mengikuti seleksi kompetensi bidang (SKD) yang akan digelar ditempat yang sama digelarnya SKD, yakni Kampus Universitas Mulia.. Diperkirakan peserta yang akan mengikuti TKB menyusut hingga 750 orang.

Menurut dia, jumlah tersebut didapatkan dari kebutuhan formasi sebanyak 250 dikali tiga orang. Dari kebanyakan formasi yang dibuka tersebut, kebanyakan masih tenaga pendidikan. Kemudian yang lain adalah tenaga kesehatan maupun teknis.

“Dari 750 itu nanti yang lulus 250 sesuai jumlah formasi yang ada,” ujarnya.

Dia menambahkan, untuk pengumuman akhir, setelah menjalani berbagai tahapan tes diperkirakan sekitar bulan Mei tahun ini juga. Berdasarkan berkas administrasi yang mendaftar dan mengikuti tes CPNS rata-rata mengantongi KPT Balikpapan.

“Hanya sekitar 20 persen yang berasal dari luar Balikpapan, seperti dari Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Paser, Samarinda, dan Kutai Kertanegara (Kukar,” ujarnya

“Tapi rata-rata warga Balikpapan. Mereka yang mengikuti tes CPNS di Balikpapan karena formasinya sesuai keinginan. PPU juga tidak membuka penerimaan CPNS,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.