Masuki Hari ke 16, Gorong-Gorong Mulai Terpasang
NUNUKAN, Inibalikpapan – Satgas TMMD ke 108 memasuki hari ke enam belas pasca pembukaan TMMD yang dilaksanakan pada tanggal 30 Juni kemarin. Perkembangan sasaran fisik dan non fisik terus meningkat, mulai dari pembuatan badan jalan sepanjang 1.600 meter, 4 unit jembatan dan 1 rehab rumah ibadah gereja. Bukan hanya itu, sasaran fisik tambahan juga bertambah seiring dengan permintaan warga Desa.
Seperti halnya hari ini, (15/07) Satgas TMMD bersama warga bergotong-royong melakukan pemasanagan gorong-gorong. Pemasangan begitu cepat dikarenakan dibantu dengan adanya alat berat.
Komandan SSK Satgas TMMD Mayor Inf Otang Mulyana yang turut hadir dilokasi sasaran juga ikut membantu dalam pemasangan.
Menurutnya, dengan ukuran gorong-gorong yang besar agar lebih mudah dan efisien tenaga dan waktu kita harus gerakan alat berat.
“Pemasangan gorong-gorong ini bertujuan untuk mengalirkan saluran air yang berada dikanan kiri jalan atau jembatan, sehingga air akan teratur mengalir dan tidak menyebabkan erosi tanah,” jelasnya.
Peningkatan kualitas jalan dan jembatan perlu diperhatikan, bukan persoalan sekedar memasang lalu sudah. Tetapi kualitas harus ditunjukan, sehingga warga masyarakat benar-benar merasakan infrastruktur yang sudah dibangun dalam jangka panjang.
Ia juga meminta untuk warga desa kedepannya, apabila semua sasaran sudah tuntas maka harapannya dapat dirawat dan menjaga bersama. “Tumbuhkan kepedulian antar sesama. Jika ada yang tidak beres atau rusak, ajak warga lainnya untuk memperbaiki bersama. Karena ini adalah dari kita dan untuk kita juga,” imbuh Mayor Inf Otang.
BACA JUGA