Mengembangkan Pertanian dan Perkebunan Kepada Warga Wilayah TMMD 109
TANAH BUMBU, Inibalikpapan.com – Satgas TMMD 109 kodim 1022 semakin menampakkan pentingnya untuk perkembangan warga desa sekitaran TMMD desa Sumber Makmur dan desa Wonorejo kecamatan Satui melalui penyuluhan.
Melalui program Non fisik tambahan TMMD 109 mengadakan kegiatan Penyuluhan Pertanian dan Pertanian Karet, sekitar 40 warga yang berfrofesi sebagai petani karet dari dua desa yang ikut dalam kegiatan penyuluhan tersebut.
Dandim 1022/Tnb Letkol Cpn Rahmat Trianto M.Si,.M.Tr (Han) mengatakan “Kegiatan penyuluhan ini program dari kegiatan TMMD yang kita laksanakan di dua desa Sumber Makmur dan desa Wonorejo, kami berharap pentuluhan yang disamapaikan bermanfaat dan dapat dilaksanakan melalui praktek oleh petani kebun dilapangan.”
Lanjutnya, “Harapannya setelah diadakan pentuluhan ini, warga desa dapat mengamalkan, sehingga akan mendapatkan hasil kebun yang lebih maksimal dan optimal.”
BACA JUGA