Top Header Ad

Musim 2024/2025 Sebanyak 14 Klub Liga 1 Gunakan Pelatih Asing

Rahmad Darmawan Pelatih Barito Putra / Liga Indonesia Baru

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Musim 2024/2025 klub liga 1 mayoritas menggunakan jasa pelatih asing. Dari 18 klub bahkan hanya 4 klub yang menggunakan pelatih lokal.

Empat pelatih lokal itu yakni Rahmad Darmawan yang kontraknya diperpanjang PS Barito Putra. Rahmad Darmawan juga yang menyelamatkan Barito Putra dari ancaman degradasi musim 2023/2024.

Kemudian Malut United FC yang tetap dilatih Imran Nahumarury. Pelatih berdarah Maluku ini juga yang sukses membawa Malut United promosi ke liga 1 musim ini.

Pelatih Borneo FC Pieter Huistra / Borneo FC

Lalu Madura United FC yang mengontrak Widodo Cahyono Putra satu musim kedepan. Terakhir ada Hendri Susilo yang kini menukangi tim promosi Semen Padang FC.

Dari 14 klub yang menggunakan pelatih asing tersebut, 9 klub tetap dilatih dengan pelatih yang sama dengan musim sebelumnya. Hanya 5 klub yang menggunakan pelatih baru.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.