Musim Mudik, Pedagang di Pelabuhan Semayang Raih Keuntungan 100 Persen
BALIKPAPAN , Inibalikpapan.com – Meningkatnya jumlah penumpang setiap ramadhan selalu mendatangkan rejeki bagi para pedagang kaki lima (PKL) di Pelabuhan Semayang Balikpapan .
Pasalnya, para pedagang bisa meraih keuntungan hingga 100 persen dari hari biasa. Karena memang jumlah penumpang yang akan mudik ke kampung halaman cukup tinggi.
“Biasa musim mudik begini banyak pembeli dari pendapatan sehari Rp100 ribu, sekarang bisa Rp200 ribu,” ujar Saroh, pedagang makanan khas Balikpapan berupa amplang.
Menurut dia, ramainya warga yang membeli untuk oleh-oleh pulang kampung sangat mengungtungkan. Karena Saroh, bisa bayar uang sewa kios dan membiayai kehidupan sehari-hari
“Dari hasil pendapatan per harinya harapannya setiap bulan bisa membayar sewa kios sebesar Rp3 juta perbulannya. Sekarang baru jalan bulan kedua, dan lumayan bisa menghidupi setiap harinya,” ujarnya.
Saroh pun berharap, pelabuhan Semayang terus ramai penumpang sehingga banyak para pembeli. Karena selama ini para pedagang mengantungkan hidup dengan berjualan di pelabuhan
“Yang penting setiap hari ada pendapatannya, sudah bisa menghidupi sehari-hari. Dan kita harus kreatif untuk bertahan,” ujarnya.
“Saya kelahiran Balikpapan dan sudah 20 tahun berjualan di pelabuhan. Dari pelabuhan masih belum direnovasi sampai sekarang sudah bagus.”
BACA JUGA