Optimalisasi Saluran Digital untuk Jaminan Ketersediaan Produk dan Layanan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Saat ini Telkomsel telah berkoordinasi dengan lebih dari 60.000 mitra strategis, yang terdiri dari 61 mitra distributor dan 530 Telkomsel Distribution Center, 51.980 mitra modern channel, 3.644 mitra outlet reseller Siaga, 3.827 Sales Agent, 23 mitra e-commerce dan fleet management, serta 43 mitra perbankan untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan Telkomsel. 

Direktur Sales Telkomsel Ririn Widaryani mengatakan, upaya tersebut diwujudkan dengan bersinergi bersama para mitra untuk memaksimalkan berbagai saluran penjualan digital yang menyediakan produk-produk Telkomsel. Untuk memperkuat sinergi, Telkomsel telah menyiapkan berbagai program insentif menarik khusus bagi para mitra strategis.

“Bagi para mitra outlet yang selama ini menjadi mitra strategis dalam penjualan produk Telkomsel, Telkomsel menyediakan berbagai macam program akhir tahun, mulai dari program tambahan ‘bintang’ langsung untuk setiap transaksi hingga program dealing,” ujar Ririn Widaryani 

Dikatakan Ririn, Telkomsel juga mempermudah mitra outlet dengan hadirnya program kredit usaha mikro produktif melalui kolaborasi bersama LinkAja dan Bank Mandiri. Dengan begitu, sebanyak 500.000 mitra reseller yang menjual produk Telkomsel akan tetap mendapat keuntungan tanpa harus keluar modal. 

“Adapun program untuk mitra reseller tersebut dihadirkan Telkomsel, sebagai bagian dari Telkom Group, untuk bersinergi dengan ekosistem BUMN dalam menciptakan ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan di setiap penyediaan produk dan layanan,” akunya. 

Lebih lanjut, guna memastikan pelanggan tetap nyaman dalam menikmati pelayanan prima Telkomsel di momen akhir tahun, Telkomsel juga telah mengoptimalkan saluran layanan digital untuk pelanggan. Pelayanan digital tersebut dapat diakses melalui saluran komunikasi media sosial, seperti LINE @Telkomsel, Facebook Messenger ‘Telkomsel’, WhatsApp +62811-1111-1111, Telegram @Telkomsel_official_bot, dan Twitter @Telkomsel. 

Selain itu, Telkomsel juga memaksimalkan saluran email di [email protected], layanan asisten virtual di aplikasi MyTelkomsel dan situs www.telkomsel.com, serta layanan call center 24 jam melalui akses telepon di 188. 

“Kami terus memastikan kenyamanan pengalaman pelanggan dalam beraktivitas digital, terlebih di momen perayaan hari Natal dan pergantian tahun. Maka dari itu, kami berharap komitmen Telkomsel untuk selalu mendekatkan diri di setiap saluran penyediaan produk dan pelayanan pelanggan, khususnya pada akses distribusi digital, dapat menemani pelanggan di momen yang penuh semangat dan harapan baru, walau kita harus merayakannya di situasi penuh tantangan,” jelasnya. 

Ririn menambahkan, pusat layanan kunjungan pelanggan seperti GraPARI tetap beroperasi normal dengan pembatasan petugas customer service. Khusus untuk GraPARI 24 jam, guna mendukung imbauan pemerintah dalam menjalankan protokol kesehatan, jam operasionalnya dibatasi menjadi pukul 07.00 hingga 22.00. 

“Kantor mitra Telkomsel Distribution Center juga tetap beroperasi melayani kebutuhan para mitra outlet/reseller untuk penyaluran produk dan layanan kepada pelanggan,” akunya. 

Selain itu sejak awal Desember 2020, Telkomsel telah menghadirkan inisiatif program loyalitas dan retensi pelanggan bertajuk To the POIN Festival (TTP) untuk seluruh pelanggan setia dalam menyambut momen Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 dengan semangat baru nan positif. 

“Program TTP sendiri menyajikan beragam rangkaian, salah satunya Lucky Draw To the POIN yang berlangsung hingga 31 Desember 2020. Program undian tersebut menawarkan berbagai hadiah yang melimpah, mulai dari 3 unit Honda HRV, 10 unit Samsung Note 20 Ultra, 26 unit Samsung A80, hingga hadiah utama 1 unit Mercedes-Benz C180. Informasi lebih lanjut mengenai Lucky Draw To the POIN dapat diakses melalui www.telkomsel.com/luckydrawttp,” ujarnya. 

Selain itu, Telkomsel juga berkolaborasi dengan sejumlah e-commerce seperti Shopee, Lazada, dan Blibli untuk memberikan kejutan tambahan kepada pelanggan dengan menghadirkan berbagai diskon menarik, e-parcel akhir tahun, dan diskon pembelian smartphone hingga Rp 700 ribu dengan menukarkan POIN, mulai dari 300 Telkomsel POIN. 

Di samping memberikan kejutan hadiah, Telkomsel turut bekerja sama dengan Kitabisa untuk mengajak pelanggan berdonasi lewat penukaran Telkomsel POIN. Rangkaian program To the POIN Festival ini nantinya juga akan dimeriahkan oleh konser digital bertemakan “Thank God I’m Indonesian” yang akan disiarkan secara live streaming melalui aplikasi MAXstream di tanggal 28 Desember 2020. Informasi lebih lanjut mengenai To the POIN Festival ini dapat diperoleh melalui situs www.telkomsel.com/tothepoin.

Telkomsel juga menghadirkan sejumlah promo khusus untuk beragam layanan digital demi menemani keseruan pelanggan melewati momen Natal dan Tahun Baru walau harus beraktivitas dari rumah. 

“Promo tersebut meliputi paket broadband bulanan dengan bundling berlangganan Disney+ Hotstar, paket Gala Plus dengan kuota data 30GB seharha Rp 62 ribu untuk akses layanan video streaming (HBO GO, VIU, IFLIX, VIDIO, Disney+ Hotstar, dan MAXstream), bonus kuota data 7GB untuk top-up dan aktivasi mobile games melalui Google Play Store dan Dunia Games, promo value added services (VAS) entertainment berupa diskon 50 persen untuk upgrade Tinder Gold, serta paket konsultasi kesehatan melalui aplikasi halodoc dengan harga mulai dari Rp 30 ribu,” ucapnya. 

Selain program layanan digital, Telkomsel turut memberikan nilai tambah untuk aktivitas pelanggan di aplikasi MyTelkomsel. Beberapa penawaran yang dapat dinikmati pelanggan melalui MyTelkomsel antara lain program Daily Check-in yang menawarkan bonus kuota data hingga 7,5GB serta kemudahan transaksi untuk pembelian produk di MyTelkomsel dengan saluran pembayaran digital via mitra fintech seperti Kredivo, ShopeePay, dan GoPay. 

“Dengan kehadiran program To the POIN Festival 2020 serta beragam promo paket layanan broadband dan digital yang berkolaborasi bersama sejumlah mitra platform layanan digital, kami berharap dapat memberikan serta melengkapi semangat masyarakat khususnya pelanggan setia Telkomsel dalam menyambut momen perayaan Natal 2020 dan menyongsong Tahun Baru 2021 dengan optimisme yang tinggi. Ke depan, Telkomsel akan terus berkomitmen dalam menjaga pelayanan terbaik yang didukung teknologi terdepan bagi masyarakat di seluruh wilayah Indonesia. Kami yakin masyarakat Indonesia dapat terus bergerak maju menuju tahun yang baru dengan semangat positif sehingga kita akan melewati semua tantangan di tiap fase kehidupan dengan lebih baik,” pungkas Ririn.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.