Paling Lama Akhir Juni Obyek Wisata Kembali Dibuka
BALIKPAPAN, Inibalikpapan – Pemerintah Kota Balikpapan memastikan bulan ini akan membuka kembali obyek wisata, setelah sempat ditutup akibat pandemi covid-19. Demikian disampaikan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.
“Pariwisata fase ke 2 nanti kan pada minggu ke 3 atau minggu ke 4 bulan ini akan kita laksanakan,” ujarnya.
Pasalnya, Pemerintah Kota Balikpapan hingga kini masih menyusun Peraturan Wali Kota (Perwali) yang yang berisi sanksi bagi warga yang melanggar protokol kesehatan. Rencananya dalam waktu dekat akan segera diterbitkan.
“Nanti kita lihat, karena memang paling penting itu kesadaran masyarakat, tanpa sanksi pun sebenarnya bisa disiplin,” ujarnya.
Sementara terkait rumah ibadah, Rizal mengatakan, dari hasil evaluasi masih ada yang perlu ditingkatkan protokol kesehatannya. “Ada yang baik protokol kesehatannya, ada yang perlu disempurnakan,” ujarnya.
Pihaknya pun berencana akan membagikan alat pengukur suhu tubuh thermos gus ke rumah-rumah ibadah. “Yang kurang thermos gun nya nanti kalau sudah ada, nanti kita bantu, mereka lebih cermat melihat jamaah,” ujarnya
“Supaya betul-betul protokol kesehatannya bisa dijalankan dengan baik. Karena kita ingin memutus mata rantai covid-19.”
BACA JUGA