Pasangan Anies – Muhaimin Bakal Jadi Pendaftar Pertama ke KPU Pada 19 Oktober 2023

Deklarasi Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar bersama Ketua Umum NasDem Suraya Paloh / tangkapan layar

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pasangan bakal calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar bakal jadi pasangan yang pertama daftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU)

Pasalnya, mereka telah mengirimkan surat pemberitahun terkat pendafatran peserta Pemiliha Presiden (Pilpres) 2-24 ke KPU. Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Hermawi F. Taslim

Dilansir dari suara.com jaringan inibalikpapan, dalam surat tersebut tertulis keterangan bahwa Anies-Muhaimin akan mendaftar ke KPU pada Kamis, 19 Oktober 2024 pukul 08.00 WIB.

“Sudah kami masukkan dan sudah diterima KPU,” kata Hermawi dikonfirmasi di Jakarta, Minggu (15/10/2023).

Tim Koalisi Perubahan, kata Hermawi, sudah mengirimkan surat tersebut pada Kamis, 14 Oktober 2023 pukul 15.00 WIB, dan surat tersebut langsung diterima oleh staf Sekretariat Jenderal KPU RI.

Dari dokumen yang diterima, surat pemberitahuan pendaftaran tersebut ditandatangani oleh para ketua umum dan presiden DPP partai politik (parpol) pengusung Anies-Muhaimin.

Hermawi mengatakan dengan adanya surat pemberitahuan tersebut, proses pendaftaran akan segera diselesaikan; sehingga Anies-Muhaimin menjadi pasangan capres-cawapres pertama yang akan mendaftar pada hari pendaftaran dibuka KPU.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.