Pasien Positif Covid-19 di PPU 19 Kasus, Sembuh 11 Kasus

Pintu Gerbang Selamat datang Penajam Paser Utara , Ibu Kota Negara Baru

PENAJAM, Inibalikpapan.com – Dalam 2 hari terakhir tak ada penambahan pasien terkonfirmasi positif di Kabupaten Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Hingga Senin (25/05), jumlah kasus positif covid-19 berjumlah 19 kasus.

Dalam rilisnya, Pemerintah Kabupaten PPU menyebutkan dari 19 kasus positif itu, 8 kasus masih menjalani perawatan dan 11 kasus telah sembuh.

Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) berjulan 13 kasus, 3 kasus meninggal dan 10 kasus melakukan isolasi mandiri.

Untuk orang dalam pemantauan (ODP) berjumlah 221 kasus atau bertambah 1 kasus dari sehari sebelumnya. Kasus ODP yang masih dalam pemantauan ada 41 kasus dan yang telah selesai pemantauan 180 kasus.

Kecamatan Penajam dan Babulu merupakan wilayah zona merah. Di Kecamatan Penajam terdapat 3 kasus positif covid-19, 6 kasus sembuh, 5 kasus PDP, meninggal 1 kasus, ODP 29 kasus dan selesai pemantauan 80 kasus.  

Sementara di Kecamatan Babulu terdapat 5 kasus positif covid-19, 5 kasus sembuh, 3 kasus PDP, ODP 9 kasus dan selesai pemantauan 69 kasus. Adapun Kecamatan Sepaku zona kuning dan Kecamatan Waru zona hijau.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.