Pasien Positif Virus Corona di Kaltim Bertambah Menjadi 17 Kasus
BALIKPAPAN, inibalikpapan – Jumlah kasus positif virus corona atau covid-19 di Kaltim, pada Sabtu (28/03) hingga pukul 13.00 wita melonjak. Berdasarkan laporan harian, pasien yang dinyatakan positif virus corona di Kaltim bertambah 6 kasus.
Jumlah pasien yang terkonfirmasi positif virus corona di Kaltim menjadi 19 kasus dari sebelumnya hanya 11 kasus. Sementara secara nasional jumlah pasien yang positif virus corona bertambah 109 kasus, menjadi 1.155 kasus.
“Penularan masih terjadi, jumlah pasien y6ang terkonfirmasi positif juga bertambah,” ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto
Namun belum diketahui, daerah mana yang ada penambahan kasus virus corona. Karena masih harus menunggu laporan dari Dinas kesehatan Provinsi Kaltim.
Sejauh ini dari 10 kota dan kabupaten di Kaltim, sudah ada 5 kota dan kabupaten yang warganya terkonfirmasi positif terjangkit virus corona yakni Kota Balikpapan 6 kasus, Kutai Timur 2 kasus, Samarinda 1 kasus, Bontang 1 kasus dan Tenggarong 1 kasus.
Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi sebelumnya menyatakan, harus menunggu Dinas Kesehatan Povinsi Kaltim untuk menyampaikan perkembangan virus corona.
“Jadi saya mohon pengertian nanti saya beri informasi lagi kalau, apakah benar(ada warga Balikpapan) positif atau tidak,” ujarnya
BACA JUGA