Pelatih Borneo FC Bersyukur Tahan Imbang PSM
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Laga terakhir Grup B Piala Kemenpora, Borneo FC Samarinda sukses menahan imbang PSM Makassar di stadion Kanjuruhan Malang pada Rabu (31/03).
Meskipun sempat tertinggal 0-2 lebih dulu melalui Saldy pada menit ke 19 dan Zulham Zamrun menit ke 24, Pesut Mahakam akhirnya mampu memperkecil melalui titik putih pada menit ke-29 yang diocetak Guy Junior.
Lalu Rifal Lastori menyamakan 2-2- dibabak kedua pada menit ke 63. Sehingga tim kebangaan Kota Tepian Samarinda itu terhindar dari kekalahan dan meraih satu poin. Walaupun tak beranjak dari juru kunci Grup B.
“Saya mengapresiasi kondisi fisik para pemain karena mampu tampil prima selama 90 menit. Memang pada babak pertama dari segi permainan kurang tapi pada babak kedua ada banyak peluang dan bisa mencetak satu gol,” ujar pelatih Borneo FC Mario Gomez dilansir skor.id
“Sebenarnya bisa membuat lebih dari dua gol tapi saya sudah bersyukur dengan hasil 2-2 ini,”
Pelatih berdarah Argentina itu menambahkan, secara kesluruhan anak asuhnya sudah bermain lebih baik disbanding dua pertandingan sebelumnya saat dikalahkan Bhayangkara Solo FC 0-1 dan i Persija Jakarta 0-4
“Pertama lawan Bhayangkara FC kami tampil bagus, kemudian lawan Persija khususnya di babak pertama juga main bagus, memang di babak kedua kami kurang. Dan hari ini penampilannya sangat luar biasa, terutama dari segi kondisi fisik,” ujarnya
BACA JUGA