Pelni Siapkan 26 Kapal Penumpang untuk Angkutan Lebaran, Laporkan Jika Ada Oknum Nakal

Penumpang di Pelabuhan Semayang Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pelni menyiapkan 26 kapal untuk angkutan mudik lebaran tahun ini. Termasuk 43 kapal perintis yang melayani kepulauan terpencil, terdepan, terbelakang dan perbatasan (3TP).

Hal itu disampaikan Direktur Usaha Angkutan Penumpang Pelni Yahya Kuncoro saat meninjau arus mudik di Pelabuhan Semayang Balikpapan dan berbincang langsung dengan penumpang KM Labobar tujuan Surabaya pada Jumat (15/04/2023).

“Kapal penumpang totalnya 26, perintis ada 42 yang kita siap angkutan lebaran,” ujarnya kepada awak media.

Menurutnya, pada arus mudik lebaran tahun ini, diperkirakan jumlah penumpang akan meningkat hingga sekitar 600 ribu atau meningkat sekitar 25 persen dari tahun sebelumnya.  

“Naik 25 persen dari tahun lalu sekitar 450 ribuan, tahun ini sekitar 600 ribuan, periode 7 April sampai 8 Mei,” bebernya.

Dalam kesempatan tersebut dia juga mengingatkan oknum kapal agar tidak melanggar ketentuan. Stiker-stiker agar penumpang ikut mengawasi sudah ditempel di kapal dan di tiket.

“Kita mengingatkan buat ABK, kita stiker yang sudah kita tempel diatas kapal, nanti di tiket juga akan kta cetakin bahwa pemberitahuan kepada penumpangm” ujarnya.

Kata dia, jika ada awak kapal yang merugikan penumpang seperti menarik harga tiket melebihi yang ditetapkan silahkan melaporkan. Karena harga tiket tidak ada perubahan, tetap sama di tiket.

“Kalau merasa dirugikan misalnya mereka ditarikan harga lebih dari yang di tiket, padahal tiket kita tidak ada perubahan, harga tetap sama,” ujarnya

Termasuk juga jika ada awak kapal yang menyewakan kamar atau membawa penumpang tanpa tiket. Masyarakat atau penumpang bisa melaporkan dengan bukti video atau rekaman.

“Itu bisa dilaporkan kalau penumpang yang punya bukti, bisa lewat video, rekaman, penumpangnya akan kita kasih reward, itu adalah lontrol social dari masyarakat. Jadi kita minta masyarakat ikut megawasi, kalau ada seperti itu,” tandasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.