Pemakaian Perpustakaan Digital Ibalikpapan Rendah

ilustrasi,

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Perpustakaan digital, Ibalikpapan masih belum dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat. Ibalikpapan yang tujuan untuk memudahkan masyarakat dalam membaca berisikan buku elektronik alias e-book.

Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah kota Balikpapan, Heri Misnoto mengatakan, pihaknya akan berupaya menggenjot minat baca di era digital saat ini.

“Era sekarang membaca buku secara konvensional mulai beralih ke digital dan masyarakat tidak perlu datang ke perpustakaan. Cukup menggunakan Ibalikpapan, maka sudah bisa baca buku di rumah,” katanya (23/11).

Kondisi tersebut menjadi tantangan pihaknya agar minat baca masyarakat meningkat. “Ini jadi tantangan dan kalau minat baca meningkat, maka dalam aplikasi itu ditambah lagi koleksi bukunya,” ucap Heri.

Pemanfaatan Ibalikpapan baru mencapai 200 kunjungan sejak diluncurkan. Sedangkan tingkat peminjaman buku di perpustakaan daerah mencapai 300 kunjungan. Kemudian buku yang dpinjam rata-rata berjenis soft skill seperti bisnis hingga membina anak dan keluarga serta buku best seller.

“Kita juga punya 3 gazebo yang sudah dilengkapi wifi gratis sehingga bisa dimanfaatkan pengunjung, baik untuk latihan pidato maupun menulis. Rencananya mau tambah satu gazebo lagi,” tunjuk Heri di belakang gedung Perpustakaan yang berdekatan dengan bendali Telagasari.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.