Pemkab Kutai Barat Gelar Pasar Murah, Diskon Hingga 30 Persen
SENDAWAR, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Barat menggelar pasar murah, Kamis (22/04). Pasar murah yang digelar di Kecamatan Mel dan Barong Tongkok itu, sembako yang dijual mendapat diskon hingga 30 persen.
Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi (Disdagkop) Kutai Barat Salomon Hartono mengatakan, pasar murah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan tiap tahunnya dan kali ini dilaksanakan diawal bulan ramadhan,
Pasar murah tersebut untuk membantu masyarakat khususnya umat muslim agar bisa mendapatkan sembako dengan harga yang cukup terjangkau. Mengingat harga menjelang hari besar keagamaan biasanya selalu meningkat.
“Besok pada Jumat (23/04) akan melaksanakan kegiatan kedua yang akan dilaksanakan di lapangan bola Rarakuta Kecamatan Barong Tongkok, dan yang pertama telah kita laksanakan di Halaman Kantor Kecamatan Melak,” ujarnya
Warga pun terlihat antusias dengan digelarnya pasar murah tersebut. Ratusan orang bahkan sejak pagi sudah berada dilokasi agar bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang murah.
“Dimana ratusan orang sudah mulai berkumpul sejak pukul 09.00 pagi dan memenuhi lokasi pelaksanaan kegiatan pasar murah. Agar bisa mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga yang sangat terjangkau dari biasanya, berupa memberikan diskon kepada masyarakat hingga 30 persen dari harga biasanya/pasaran,” ujarnya
Nabila warga Melak yang mengikuti kegiatan pasar murah tersebut, menyampaikan terimakasih atas digelarnya pasar murah tersebut. Karena kata dia, sangat membantu masyarakat untuk berbelanja dengan harga yang terjangkau.
“Saya dapat informasi ada kegiatan pasar murah, jadi langsung kesini. Bersyukur adanya kegiatan ini, karena harga yang dipatok pun sangat terjangkau sehingga sangat membantu. Kedepannya ada lagi kegiatan yang serupa,” ujarnya (Lilis/Hermanto)
BACA JUGA