Pemkot Balikpapan Anggarkan Rp 2 Miliar untuk Pembayaran Lahan Pelabuhan Somber

Rahmad Mas'ud

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan menargetkan tahun depan Pelabuhan Somber sudah bisa beroperasi.

Hal itu karena Pemerintah Kota Balikpapan akan menyelesaikan pembayaran lahan Somber secara bertahap.

Wakil Walikota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengatakan
ada Rp 2 miliar anggaran yang akan disediakan untuk pembayaran lahan Somber.

“Tidak banyak, tidak sampai Rp 2 miliar, kami anggarkan lewat APBD 2018 dananya,” ujar Rahmad Mas’ud.

Sebelumnya Pemerintah Kota Balikpapan sudah membayar sebesar Rp 5,5 miliar kepada ahli waris untuk dapat menggunakan kembali Pelabuhan Somber.

Menurutnya, pengoperasioan kembali Pelabuhan Somber merupakan salah satu prioritas.

Karena dengan beroperasinya Pelabuhan Somber diharapkan dapat mengurangi kemacetan di simpang kilometer 5 akibat truk besar yang melintas.

“Juga untuk meminimalisasi resiko kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.