Top Header Ad

Pemkot Balikpapan Masih Tunggu Hasil Lab Terkait Kondisi Pasien Positif Corona

RSUD Kanjudjoso Djatiwibowo Balikpapan yang merupakan salah satu rumaj sakit rujukan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan – Kemungkinan dalam waktu dekat bakal ada kabar baik terkait kondisi pasien positif virus corona yang dirawat di rumah sakit di Kota Balikpapan.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty mengatakan, saat ini masih menunggu hasil laporan pemeriksaan dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan Surabaya (BBLKS).

“Kita berdoa satu dua hari ini semoga kita mendapat hasil dari BBLKS bahwa pasien positif kita ada yang sembuh karena mereka memang sudah dirawat selama 15 hari lebih,” ujarnya.

Dia mengungkapkan untuk memastikan, pasien positif virus corona sembuh, harus menjalani dua kali pemeriksaan laboratorium. “Jadi memang kita menunggu saja ini laporan dari BBLKS, karena harus dua kali berturut-turut negatif,” ujarnya

Dia menuturkan, sejauh ini kondisi pasien positif corona terus membaik. Bahkan satu pasien yang kerap melaporkan kondisinya melalui media sosial. “Kita sering melihat pasien positif kita Balikpapan sering muncul di media sosial,” ujarnya.

Dia menambahkan, sejauh ini memang dari 19 pasien positif virus corona yang dirawat disejumlah rumah sakit di Kaltim belum ada yang dinyatakan sembuh.

”Jadi pengumuman pasien sembuh rasanya belum ada jadi yang banyak pengumuman kemarin di Jawa,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.