Pemkot Desak Kementerian Pertanian Operasi Pasar di Balikpapan

Pedagang di Pasar Segar Balikpapan / inibalikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan mendesak Pemerintah Pusat melakukan operasi pasar bawang putih di Kota Balikpapan. Hal itu disampaikan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.

Pasalnya, dalam sepekan terakhir, harga bawang putih di sejumlah pasar trandisional di Kota Balikpapan mencapai Rp 100 ribu per kg. Dari sebelumnya rata-rata sekitar Rp 22 ribu hingga Rp 25 ribu per kg.

“Kan saya dengar di Jakarta sudah dilakukan operasi pasar bawang putih yang di impor itu. Kan ada impor bawang putih 250 ribu ton . Bisa juga segera masuk di daeeah,” ujar Rizal

Menurutnya, jika dilakukan operasi pasar tentu akan mekena harga yang melonjak atau menormalkan kembali harga bawang putih. Karena dalam operasi pasar bawang putih yang dilakukan di jual Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu per kg.

“Karena yang kita lihat di televisi Kementerian Pertanian jual sekitar Rp 25 ribu sampai Rp 30 ribu di pasar. Kalau itu bisa dilakukan di daerah juga segera sehingga bisa menormalkan harga bawang putih,” ujarnya.

Rizal mengatakan akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kaltim, Bulog dan Satgas Pangan untuk mendesak Kementerian Pertanian agar memasok bawang putih ke Kaltim dan juga melakukan operasi pasar.

“Segera kita juga akan tanya kapan kita kebagian dari operasi pasar Kementerian Pertanian. Kita koordinasi dengan Bulog dan dengan Satgas Pangan kapan Kementerian Pertanian masuk di daerah-daerah termasuk di Balikpapan,” ujarnya.

Rizal menolak melakukan inspeksi mendadak (sidak) bawang putih ke pasar tradisional maupun distributor karena diang percuma. Hal itu karena memang stoknya terbatas yang menyebabkan harga melambung .

“Kan gak ada gunanya ini, yang perlu kita menunggu Kementerian Pertanian melakukan operasi pasar ke daerah-daerah,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.