Pemkot Balikpapan Minta Masyarakat Tak Ikut Sebar Berita Hoax

Rahmad Mas'ud (dok. Pribadi)

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan meminta masyarakat untuk lebih bijak menanggapi berita-berita yang beredar melalui media social.

Hal itu karena saat ini banyak berita-berita hoax yang menyebar melalui media social dan bisa memicu perpecahan. Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud

“Saya berharap agar masyarakat tidak serta-merta menyebarkan berita hoax, karena penyebaran berita hoax bisa memicu perpecahan antar umat bergama maupun golongan,” ujarnya

“Saya juga berharap masyarakat juga bijak dalam menykapi berita-berita yang menyebar melalui media social. Marilah kita saling tolerasi antar umat beragama, golongan ras dalam bingkai NKRI,

Dia justru mengimbau agar masyarakat untuk terus memperat persatuan dan kesatuan dalam menjaga situasi kondusiif. Bersama dalam menciptakan keamanan, ketertiban dan kenyamanan.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakt Kota Balikapapan untuk terus mempererat persatuan dabn kesatuan untuk menjaga kondusifitas Kota Balikpapan,” ujarnya

Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap raamadhan, Pemerintah Kota Balikpapan selalu menggelar safari ramadhan di sejumlah masjid dan tahun ini diawali di rumah jabatan Wali Kota.

“Ini Bentuk silaturahmi antara Pemerintah Kota Balikpapan dan masyarakat, menjadi momentum untuk mensosialisakan arah kebijakan pembangunan kedepan kepada masyarakat,” ujarnya.

Dia juga menyampaikan beberapa hal terkait situasi dan kondisi Kota Balikpapan yang aman, khususnya dari aksi terror. Maupun persiapan menghadapi pemilihan Gubernur Kaltim.

“Kondisi kita seperti yang disampaikan Kapolresta Insya Alllah aman dan kondusif. Saat ini kita juga menyiapkan pelaksaan pemilihan gubernur kaltim, dukungan masyarakat terhadap pasangan calon masih dalam tahap wajar,” ujarnya.

Sementara terkait harga sembako di sejumlah pasar tadisional maupun swalayan, dia menilai masih dalam tahap wajar, meski ada beberapa komuditas yang mengalami kenaikkan.

“Harga-harga sembako dis ejumlah pasar tradisional Balikpapan, Alhamdulilah masih stabil, kita sudah memantau melalui sidak bulan ramadhan pada 16 Mei lalu,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.