Pencoblosan Pemilu 2024 di Balikpapan Berlangsung Aman dan Lancar
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan menyampaikan rasa syukur proses pencoblosan pemilu 2024 berjalan lancar dan aman. tidak ditemukan kendala dalam proses pencoblosan. ia berharap situasi berlanjut pada penghitungan suara hingga selasai, Rabu malam (14/2/2024).
Kita laporkan di Balikpapan kondusif berjalan lancar 2094 TPS yang sekarang proses penghitungan baik presiden, ini msih presiden mudah-mudahan tidak kendala bersama forkopimda monitoring perkembangan,” ujar Rahmad usai memantau proses penghitungan suara di ruang VIP Pemerintah Kota Balikpapan, Rabu (14/2/2024)sore.
Hanya saja kata Rahmad ada beberapa yang mengalami sakit dengan gejala ringan. “Tidak ada kendala atau lainya cuma ada beberapa petugas ya biasa kayak ada yang sakit panas, penyakit ringan tapi sudah ditangani dinas kesehatan kota,”ucapnya.
Rahmad juga menyampaikan sejauh laporan yang diterima tidak ada TPS yang mengalami kekurangan surat suara. Dia juga mengajak media untuk mengikuti memantau situasi di lapangan untuk dilaporkan kepada pemerintah dan aparatur.
“Rekan-rekan media bisa ikut memantau kalau ada sesuatu kan bisa kordinasi dengan kita,” tukasnya.
Dalam pemantau tersebut hadir muspida Kota Balikpapan, Ketua KPU Balikpapan. Wali kota juga didampingi Asisten Pemerintah Zulkifli, Kepala Pol PP Boedi Liliono, Kepala Badan Kesbangpol Balikpapan Sutadi, Kadiskominfo Balikpapan Adamin.
Sementara itu untuk penghitungan pilpres berdasarkan perhitungan cepat oleh lembaga survei sekitar pukul 16.00 wita mulai diketahui. Hasil 58-60 persen paslon nomor 2 Prabowo-Gubran unggul, disusul paslon nomor 1 Anies-Muhaimin diangka 21-23 persen sedangkan Ganjar-Mahfud diangka 16-19 persen.
BACA JUGA