Pengunjung E Walk Dihibur Barongsai Cilik
BALIKPAPAN, Iniibalikpapan.com – Imlek bagi masyarakat tionghoa khususnya yang tinggal di Balikpapan merupakan tradisi yang sentiasa menjadi momen mengasyikkan. Bisa kumpul bersama keluarga, makan bersama sambil berbagi Ampaow.
Atau bisa berjalan-berjalan ke Mall sambil menikmati sajian barongsai cilik persembahan Setya Dharma Barongsai di E Walk Balikpapan pada Sabtu ini (7/2/2016).
Permainan barongsai cilik ini mendapat perhatian dari pengunjung Mall bahkan tidak segan-segan anak-anak ikut memberikan angpaou sambil berfoto meskipun ada rasa takut.
Hiburan ini jadi ajang keberanian anak-anak untuk kenal lebih dekat dengan naga barongsai.
“Anak- anak senang terhibur setahun sekali,” kata Ibrahimsyah yang datang berempat dari Sangata.
Naga sesekali acuh saat anak memberikan uang pecahan Rp2ribu. Namun saat dikasih lebih, nagapun bersemangat.
Sebanyak empat naga cilik beratraksi dihadapan pengunjung yang membuat barisan lingkar O dibawah alunan musik yang juga dibawakan anak-anak dari Satya Dharma ini.
Penonton hiburan ini justru banyak dari masyarakat non tionghoa. Bukan hanya warga Balikpapan saja tapi juga luar Balikpapan.
Adi dan Bambang pemeran barongsai cilik ini mengaku sudah banyak tampil pada peringatan Imlek ini. ” Sudah banyak kita tampil. Ini sampai jam 12 di E Walk nanti siang kita tampil di Pentacity mall,” kata Bambang.
BACA JUGA