Perlu Ada Solusi Penanganan Banjir

Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh saat meninaju banjir yang terjadi di Jalan MT Haryono

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – DPRD Kota Balikpapan meminta Pemerintah Kota untuk lebih serius dalam penanganan banjir. Hal itu disampaikan Ketua Komisi I DPRD Kota Balikpapan Faisal Tola.

“Persoalan banjir di Kota Balikpapan kami  bersama Pemerintah Kota dasn secara tekhnis tentu Pemerintah Kota harus bisa mengatasi,” ujarnya.

“Kami di pengawasan dan anggaran, artinya kami akan bersama-sama untuk penanganan banjir, untuk lebih serius,”

Menurutnya, meski bukan bidangnya terkait penanganan banjir. Namun kata Politisi Golkar ini, banjir yang terjadi di Kota Balikpapan dalam beberapa tahun terakhir semakin memprihatinkan.

“Saya di Komisi I dibidang Hukum, Pertanahan dan Pemerintahan dan ini bidang Komisi III. Tetapi kalau menurut kasat mata saya bahwa ini perlu ada solusianya,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, saat ini banjir sudah dalam tahap yang mengkhawatirkan. Karena kini banjir terjadi hampir disetiap wilayah Kota Balikpapan, apalagi ketika hujan dengan instensitas tinggi.

“Dan ini memang sangat perlu, Karena memang dimana-mana banjir. Baru beberapa menit sudah banjir. Saya sebagai masyarakat kan agak kesulitan juga ke kantor kalau banjir,” ujarnya.

Sebelumnya mahasiswa melakukan aksi demo menuntut penanganan banjir. Termasuk transparansi soal anggaran penanganan banjir yang terus naik dari tahun 2014 hingga 2019.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.