Persiba Tunjuk Mantan Pelatih Timnas Putri Jadi Pelatih Kepala
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Setelah melalui rapat yang digelar Manajemen Manajemen Persiba Balikpapan, Rabu (11/01) sore, akhirnya mantan Pelatih Tim Nasional Putri Timo Scheunemann ditunjuk menjadi Pelatih Kepala Beruang Madu.
“Hasil rapat yang kita putuskan, kita percayakan Timo menjadi Pelatih kepala Persiba Balikpapan selama satu musim,. Kita sudah konttak dia, tinggal tanda tangan kontrak saja,” kata Ketua Umum Persiba Syahril HM Taher.
Menurutnya, keputusan Manajemen Persiba menunjuk Pelatih asal Jerman itu menukangi Beruang Madfu di Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2017, bukan tanpa alasan. Karena Timo dianggap sukses membina pemain muda.
“Dia punya Lisensi A UEFA, juga dia bisa membina pemain-pemain muda, artinya melahirkan pemain-pemain muda dan itu sudah dia buktikkan. Dia juga bisa bahasa Indonesia, itu juga salah satu alasannya,” ujarnya.
Selain menunjuk Timo, Manajemen Persiba juga kembali mempercayakan Bima Sakti dan Haryadi yang juga sempat beberapa musim menjadi Asisten Pelatih. Khususnya saat mendampingi Daniel Roekito saat masih menjadi Pelatih Persiba.
“Jadi Bima dan Haryadi yang mendampingi Timo, mereka jadi asisten. Kalau untuk pelatih kipper kita serahkan ke Timo untuk menunjuk. Kemudian mereka (Timo dan Bima) juga akan menjadi Manajer dan Asisten Manajer Tim,” terangnya.
Syahril memastikan paling lama, Jumat (13/11) mendatang, jajaran pelatih, Timo dan Asistennya akan menandatangani kontrak selama satu musim.
“Jadi Jumat mereka datang, malamnya kita langsung tanda tangan kontrak. Karen Bima saat ini masih berada di Pekanbaru. Ketika mereka sudah tanda tangan kontrak, langsung tangani tim,” ujarnya.
Syahril menambahkan, jajaran Pelatih musim mendapat target minimal papan atas klasemen akhir ISL yang rencananya akan mulai digelat Maret mendatang.
“Jadi targetnya itu minimal papan atas, karena kita juga akan melakukan evaluasi terhadap kinerja mereka,” tandasnya.
BACA JUGA