Peserta dan Jebolan Lida Indosiar AJak Masyarakat Taati Protokol Covid-19
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Suasana press rilis Satgas Covid 19 kota Balikpapan, sedikit berbeda, keriuhan dengan canda, terjadi saat mulai maupun saat berlangsung rilis, Rabu sore (8/10/2020).
Penyebabnya, kehadiran gadis berbaju kuning, Lia peserta LIDA Indosiar tahun lalu bersama yuniornya Achmad Ferdy Nurisa yang diajak Wali kota untuk menyampaikan himbauan penerapan protokol kesehatan bagi masyarakat.
Keriuhan berlangsung saat Wali kota Rizal Effendi mulai melemparkan candaan kepada media.
” Suaminya tentara. Jadi jangan coba-coba. Oh ya pak Dandim, ibu di rumah telpon, ” ujar Rizal melepar guyonan.
” Selain menyampaikan himbauan soal protokol covid juga kita dukung dalam ajang LIGA Dandung Indosiar, ” ucapan Wali kota.
Lia yang mengenakan baju kuning dengan balutan menyedot
perhatian awak media. Yang awalnya berdiri mengikuti pres rilis namun sejenak konsentrasi mengambil posisi saat Lia dan Ferdi melantunan reff dari lirik lagu Menunggu yang aslinya dinyanyikan Anji.
Sementara Ferdi yang menjadi salah peserta LIDA Dangdut Indosiar ini mengajak masyarakat taat dan patuh mengenakan masker, jaga jarak dan tangan mencuci tangan. “Jangan lupa dukung Ferdi ya di Liga Dangdut Indosiar,” ujarnya.
“Nanti kita jadwalkan kembali Lia hadir disini supaya suasana berbeda,” kata Walikota sebelum mengakhiri rilis covid-19.
BACA JUGA