Pj Wali Kota Resmikan Rumah Sakit Pertamina Panorama Balikpapan

Penjabat Wali Kota Balikpapan Ahmad Muzzakir meresmikan Rumah Sakit Pertamina Panorama Balikpapan yang merupakan milik Pertamina.
Penjabat Wali Kota Balikpapan Ahmad Muzzakir meresmikan Rumah Sakit Pertamina Panorama Balikpapan yang merupakan milik Pertamina.

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Balikpapan Ahmad Muzzakir meresmikan Rumah Sakit Pertamina Panorama Balikpapan yang merupakan milik Pertamina.

Rumah sakit tersebut, terletak di Kompleks Perumahan Pertamina yakni Jalan Panorama Balikpapan Tengah. Awalnya, Klinik yang statusnya naik menjadi Rumah Sakit.

“Saya mengucapkan selamat atas pengoperasian Rumah Sakit Pertamina Panorama Balikpapan” ujar Pj Wali Kota dalam sambutannya, Selasa 12 November 2024.

Dia pun mengapresiasi Pertamina yang telah menghadirkan fasilitas kesehatan sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pelayanan kesehatan di Kota Balikpapan.

“Hal ini sangat penting, karena di tengah berbagai tantangan kesehatan, kehadiran fasilitas kesehatan menjadi salah satu pilar dalam peningkatan pelayanan kesehatan,” ujarnya

BACA JUGA :

“Dan komitmen pertamina dalam mendukung pelayanan kesehatan, khususnya di Kota Balikpapan, patut kita apresiasi bersama,”

Dia yakin, dengan adanya fasilitas kesehatan yang semakin memadai seperti Rumah Sakit Pertamina Panorama, dapat memberikan pelayanan kesehatan terbaik, preventif dan kuratif, serta meningkatkan derajat kesehatan masyarakat secara keseluruhan.

RSUD TIPE C BALIKPAPAN BARAT

Sejalan dengan itu kata dia, Pemerintah Kota Balikpapan juga terus berupaya meningkatkan infrastruktur pelayanan kesehatan, salah satunya dengan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe c di Balikpapan Barat.

“Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi akses kesehatan masyarakat, sekaligus sebagai langkah nyata pemerintah dalam mendukung kesejahteraan warga Kota Balikpapan,” ujarnya.

Dia berharap Rumah Sakit Pertamina Panorama idapat bersinergi dengan seluruh fasilitas kesehatan di Balikpapan, baik negeri maupun swasta, demi terwujudnya pelayanan kesehatan yang terintegrasi.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.