Plt Wali Kota Buka Lomba Galang Terampil 2018 Tingkat SD dan SMP
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ratusan pelajar sekolah dasar dan sekolah menengah pertama di Balikpapan mengikuti lomba Galang Terampil ke IV 2018 di SMP 3, Balikpapan Utara (24/3/2018).
Plt Wali Kota Rahmad Mas’ud membuka secara resmi lomba tingkat penggalang yang diikuti 68 regu dari SD dan SMP. Tiap regu berisi 8 orang anggota pramuka tingkat penggalang.
Sebelum dimulai Lomba Galang Terampil, dilakukan pembacaan ikrar anti Hoax yang diikuti ratusan anggota pramuka dan kakak pembina pramuka serta Plt Wali Kota Rahmad yang juta Ketua Kwarcab Balikpapan.
Plt Wali Kota Rahmad Mas’ud mengatakan kegiatan lomba Galang Terampil ini menjadi sarana yang baik guna menyalurkan kreativitas dan energi generasi muda. Sekaligus menanamkan kecintaan menjadi anggota pramuka yang selalu aktif dan dinamis serta memiliki jiwa sosial yang tinggi.
“Hal ini menjadi penting karena seiring dengan perkembangan zaman kita dihadapkan pada perubahan pola perilaku masyarakat yang sekarang ini seakan cenderung menjadi lebih individualis dan skeptis terhadap berbagai permasalahan yang terjadi disekitarnya,” jelasnya.
Hal ini tentunya tidak lepas dari kemajuan teknologi yang semakin memungkinkan manusia untuk melakukan berbagai hal secara sendiri tanpa perlu banyak interaksi dengan orang lain.
” Jika kita tidak menyadari dan mengikuti pola ini maka hal ini akan menjadi permasalahan yang sangat serius. Khususnya di negara Indonesia yang dibangun berlandaskan dengan nilai-nilai kegotongroyongan,” tandasnya.
Oleh karena itu lanjut Ketua Kwarcab Balikpapan ini, melalui kegiatan pramuka ini diajarkan untuk membangun kepedulian terhadap lingkungan sekitar dan memupuk rasa kebersamaan. Karena kelak dari hal tersebut dapat menjadi perekat yang kuat dalam menghadapi berbagai permasalahan dan kesulitan.
” Saya berharap kegiatan ini menjadi stimulus guna meningkatkan generasi muda khususnya tingkat pelajar SMP untuk mengikuti pramuka diantara bagi mereka yang sebelumnya pernah mengikuti pramuka di tingkat SD namun tidak dilanjutkan ditingkat SMP,” imbuhnya.
Pada kesempatan sama, Syauki Lutfi Ketua Panutan Lomba Galang Terampil 2018 mengatakan ada ada enam perlombaan untuk SMP dan untuk penggalang SD sebanyak 3 perlombaan. ” SD itu lomba yel-yel, pionering dan menafsirkan tinggi. Sedangkan pramuka penggalang tingkat SMP yang dilombakan yakni yel-yel, menaksir tinggi, menaksir lebar, pionering, semboyan isyarat dan reportase kegiatan serta nem pramuka,” sebutnya.
Jumlah peserta lomba menurut setiap tahun mengalami peningkatan. Hal ini dilihat dari jumlah peserta yang pada tahun 2018 ini untuk keempat kali mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya.
Kegiatan ini lanjut Lutfi selain bertujuan untuk silaturahmi dan merekatkan persaudaraan diantara anggota pramuka juga menumbuhkan persaudaraan dan jiwa kreativitas anggota pramuka Balikpapan. ” Juga kita mau menciptakan jiwa unggul dari diri adik-adik pramuka kita,”tukasnya.
BACA JUGA