Polresta Balikpapan Apresiasi Aksi Demo Mahasiswa yang Berjalan Aman dan Tertib

Kabag Ops Polresta Balikpapan Kompol Nur Kholis,

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Polresta Balikpapan menyampaikan apresiasi terhadap aksi demo menolak Undang-undang Cipta Kerja yang digelar mahasiswa didepan Kantor DPRD pada Kamis (15/10), berjalan aman dan tertib.

“Saya sebagai Kabag Ops mengucapkan terima kasih aksi tanggal 15 berjalan aman lancar tertib. Harapan kita seperti begitu,” ujar Kabag Ops Polresta Balikpapan Kompol Nur Kholis, Sabtu (17/10).

Menurutnya, sudah sepantasnya aksi demo dalam menyampaikan aspirasi disampaikan dengan tertib. “Sebagai kaum akademisi, kita gunakan akal sehat kita, kita salurkan, kita sampaikan aspirasi dengan baik dengan tertib,” ujarnya.

Bukan hanya aparat keamanan, tapi masyarakat menyampaikan aspresiasi atas aksi demo yang berlangsung tertib tanpa ada tindakan anarkis maupun perusakaan. Seperti demo sebelumnya yang justru terjadi ricuh dan perusakan.

“Kita masyarakat, tokoh agama, para pejabat, di DPRD, di kepolisian di TNI bahkan Pak Wali sendiri sampai menyampaikan surat terbuka dengan keberhasilan hari kamis kemarin melaksanakan unjuk rasa dengan tertib, tanpa anarkis,” ujarnya.

Dalam aksi demo tersebut diisi dengan treatikal dan pembacaan puisi. Termasuk dialog dengan para wakil rakyat. Para mahasiswa tetap melakukan orasi namun tetap berjalan aman dan kondusif hingga aksi demo selesai.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.