Prabowo Ajak Warga Bersatu Usai Dirinya Menangkan Pilpres 2024
JAKARTA, inibalikpapan.com– Setelah resmi ditetapkan sebagai Presiden terpilih periode 2024-2029 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Prabowo Subianto mengimbau seluruh masyarakat Indonesia untuk bersatu kembali.
Menghadapi perbedaan pendapat dan pilihan yang wajar dalam konteks demokrasi, Prabowo menekankan pentingnya menghormati keragaman tersebut.
“Kini saatnya kita bersatu dalam tekad yang sama,” ujar Prabowo. Ia menyampaikan itu di Rumah Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Rabu, dilansir dari Suara -jaringan inibalikpapan-.
Ia menegaskan komitmennya untuk memastikan bahwa Indonesia tidak lagi menjadi objek pengaruh dari pihak luar. Serta untuk menghindari perpecahan yang merugikan.
“Kita tidak mau menari di gendangnya orang lain. Jangan kita mau selalu dipecah belah, cukup ratusan tahun kita dipecah belah. Cukup ratusan tahun kita dipecah belah oleh kaum imperialis dan kaum kolonialis. Cukup, cukup, cukup,” tutur Prabowo.
Lebih lanjut, dia menambahkan, “Indonesia saat ini bersatu, kuat, dan fokus untuk mensejahterakan rakyatnya sendiri, bukan untuk kepentingan luar.”
Keputusan KPU RI yang menetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029 didasarkan pada hasil rekapitulasi suara nasional dari 38 provinsi dan 128 wilayah luar negeri pada Rabu malam.
Pasangan tersebut meraih dukungan sebanyak 96.214.691 suara, diikuti oleh Anies-Muhaimin dengan 40.971.906 suara, dan Ganjar-Mahfud dengan 27.040.878 suara.
BACA JUGA