Prabowo-Gibran Unggul di Quick Count, Kapan Real Count KPU Diumumkan?
BALIKPAPAN, inibalikpapan.com– Hasil quick count terbaru memperlihatkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memimpin dengan 56% suara, mengungguli lebih dari 20 provinsi. Namun, catatan ini masih sementara.
Jika mengacu real count yang dilakukan KPU, hingga saat ini, baru sekitar 51.28% dari total 823.236 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang terhitung.
Beragam hasil quick count lantas memunculkan perdebatan tentang seberapa validnya hasil tersebut. Sejumlah netizen meragukan keakuratan quick count tersebut, menyebutnya sebagai bentuk manipulasi.
Sementara itu, KPU RI menyarankan masyarakat untuk tetap sabar menanti hasil resmi. Namun, kapan kita bisa mendengar pengumuman real count KPU pemilu 2024? Proses penghitungan sedang berlangsung oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan petugas pemilu lainnya. Rekapitulasi hasil akan dimulai dari 15 Februari 2024 hingga 20 Maret 2024.
Meskipun tanggal pasti pengumuman real count belum diumumkan, KPU memperkirakan bahwa kita akan mendengarnya menjelang akhir Maret 2024. Informasi lebih lanjut akan tersedia di situs resmi KPU RI, https://pemilu2024.kpu.go.id/.
KPU juga akan menetapkan hasil paling lambat 3 hari setelah menerima pemberitahuan dan keputusan dari Mahkamah Konstitusi mengenai kemenangan para legislatif dan eksekutif yang terpilih.
BACA JUGA