Prakiraan Cuaca 12 November: Balikpapan-IKN Berawan Sepanjang Hari
BALIKPAPAN, inibalikpapan.com – BMKG merilis prakiraan cuaca untuk Kota Balikpapan dan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Selasa (12/11). Menurut BMKG, cuaca akan berawan sepanjang hari dengan potensi hujan ringan.
Di Balikpapan, cuaca berawan perkiraannya akan berlangsung dari pagi hingga siang. Adapun di pagi hari, suhu akan bermula di angka 23 Celcius dengan kelembapan mencapai 99 persen.
Pada siang hari, suhu meningkat hingga 30 derajat Celsius dengan kelembapan berkisar di angka 71 persen, dan angin berhembus dari arah tenggara dengan kecepatan 6 km/jam.
BMKG memperkirakan hujan ringan pada siang hari sekitar pukul 14.00 hingga 16.00 WITA, setelah itu cuaca kembali berawan hingga malam.
Di kawasan IKN Penajam Paser Utara, kondisi serupa juga perkiraannya terjadi. Cuaca berawan akan mendominasi sepanjang hari dengan suhu terendah 23 derajat Celsius pada pukul 05.00 WITA dan tertinggi mencapai 31 derajat Celsius pada siang hari. Pada pukul 14.00 WITA, cuaca perkiraan cerah berawan dengan kelembapan menurun hingga 66 persen. Kondisi kabut ringan juga diprediksi akan terjadi sekitar pukul 15.00 WITA dengan suhu 27 derajat Celsius.
Dari prakiraan cuaca ini, BMKG mengimbau warga di kedua kawasan untuk tetap waspada dan mempersiapkan payung atau jas hujan pada siang hingga sore hari.
BACA JUGA