Prediksi Lima Tujuan Tertinggi Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Pada Libur Nataru

Penumpang di Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan / inibalikpapan
Penumpang di Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan / inibalikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Lima destinasi utama diprediksi masih menjadi tujuan tertinggi dari Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025.

Kelima destinasi tersebut yakni, Bandara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta (CGK), Bandara Internasional Yogyakarta (YIA), Bandara Internasional Juanda Surabaya (SUB), Bandara Internasional Juwata Tarakan (TRK) dan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar (UPG)

Hal itu disampaikan CEO Angkasa Pura Kantor Regional VI, Handi Herydhitiawan, usai meresmikan Posko Terpadu Angkutan Udara Nataru pada Rabu 18 Desember 2024 kemarin.

Mantan General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan itu  mengatakan, situasi tersebut tak berubah seperti pada periode Nataru pada tahun sebelumnya.

Untuk rutenya tetap untuk kita di Balikpapan lima besar kayaknya gak berubah dari tahun-tahun sebelumnya, pertama CGK, YIA, kemudian Surabaya, Tarakan dan Ujung Pandang, lima besar trayeknya di Nataru ini. Dan ini kayaknya di tahun-tahun lalu mirip seperti itu,” ujarnya.

Dia menyebutkan, arus mudik juga diperkirakan meningkat hingga 8 persen, dengan estimasi mencapai 287.500 penumpang, lebih tingga dari periode Nataru tahun sebelumnya 266.248 penumpang.

BACA JUGA :

Harga Tiket Turun Berdampak Pada Lonjakan Penumpang

Harga tiket pesawat yang mengalami penurunan sekitar 10 persen, berdampak signifikan pada lonjakan jumlah penumpang. Karenanya membuat maskapai menambah jadwal penerbangan.

“Pada periode ini, terlihat jelas lonjakan jumlah penumpang berdasarkan data yang kami miliki. Hal ini mendorong maskapai untuk menyediakan layanan tambahan,” tambahnya.

Sejauh ini, Garuda Indonesia telah melaporkan adanya penambahan dua jadwal penerbangan dari Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan. “Ekstra flight sudah ada dua yang dilaporkan. Ini dimanfaatkan oleh maskapai untuk memberikan layanan tambahan sesuai kebutuhan,” ungkap Handi.

Puncak Arus Mudik dan Balik

Puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada Sabtu, 21 Desember 2024 (H-3 Nataru), dengan estimasi jumlah penumpang mencapai 17.613 orang. Sementara itu, puncak arus balik diprediksi berlangsung pada Kamis, 4 Januari 2025 (H+3 Nataru), dengan estimasi penumpang mencapai 17.893 orang.

Dengan prediksi peningkatan jumlah penumpang dan rute tujuan yang konsisten, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan terus bersiap memberikan pelayanan terbaik selama periode libur Nataru tahun ini.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.