Presiden Jokowi Serahkan BLT ke Pedagang Pasar Sepinggan, ini Pesannya
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Siapa sangka, Rukiah yang kesehariannya berjualan buah nanas di sekitar Pasar Sepinggan, Balikpapan bertemu langsung Presiden Joko Widodo di Pasar Sepinggan, pada Senin siang (31/1/2022).
Rukiah salah satu pedagang yang menerima bantuan tunai langsung (BLT) yang diserahkan oleh Presiden. Saat itu Presiden berkeliling memberikan bantuan langsung berupa uang senilai Rp 1,2 juta dan sejumlah sembako ke para pedagang pasar. Presiden didampingi wali kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud saat menyapa pedagang.
“Gak nyangka bisa ketemu langsung dengan pak Jokowi, tadi Pak Jokowi langsung yang serahkan uang BLT nya,” ujar Rukiah diwawancarai media, Senin (31/1/2022).
Asduri pedagang es cendol di Pasar Sepinggan juga mengaku senang bisa ketemu presiden dan dapat bantuan langsung tunai.
“Ini dibuat modal tambahan usaha ya, nilainya Rp 1,2 juta,” kata Jokowi sambil menyerahkan Amplop ke Asduri.
Asduri berencana akan menggunakan BLT tersebut untuk modal usaha, seperti amanah Pak Presiden.
“Kata Pak Jokowi uangnya untuk tambahan Modal usaha,” tutupnya dengan wajah berseri-seri.
BACA JUGA