Pria Pengangguran Diamankan, Satu Orang DPO Setelah Melakukan Penganiayaan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Polresta Balikpapan mengamankan satu orang pelaku pengeroyokan dan penganiayaan yakni S (27)  dibelakang cucian mobil Kelurahan Damai, Kecamatan Balikpapan Kota.

“Pengeroyokan dan penganiayaan yang terjadi dicucian mobil di belakang Kantor Travel Kangguru di kelurahan Damai,” ujar Kasat Reskrim Polresta Balikpapan Kompol Rengga Puspo Saputro saat konfrensi pers pada Senin (15/11/2021)

Kasus penganiayaan itu terjadi pada Rabu (10/11/2021) sekitar pukul 02.30 Wita dinihari. Ketika itu pelaku bersama rekannya S yang kini masuk daftar pencarian orang (DPO) sedang meneggak minuman keras.

Korban yang kebetulan melintas kemudian menegurnya. Namun rupanya pelaku bersama rekannya tidak terima kemudian melakukan pengeroyokan dan penganiyaan.

“Kemudian pelaku tiba-tiba langsung mengeroyok korban dan menikam korban dibagian peruit dengan sebuah badik dan korban juga mengalami luka dibagian kepada serta lecel di bagian lengan sebelah kanan,” ujarnya

Setelah kasus tersebut, korban kemudian langsung melaporkan ke Polresta Balikpapan.Polisi kemudian mengamankan S yang merupakan warga Jalan Bukit Niaga, Balikpapan Kota.

“Pelaku berhasil kita identifikasi berjumlah dua orang satu yang kita amankan ini insial S (27) tidak bekerja, alamat Bukit Niaga, sedangkan inisial L masih DPO,” ujarnya

“Perannya S dia yang mengeluarkan badik dan menikam korban karena pengaruh minuman keras,”

Dia menambahkan, saat ini korban masih men jalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Balikpapan. Sementara S harus meringkut dalam tahanan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.