Proyek Jalan Tol IKN Selesai Agustus 2024, Dari Balikpapan Cuma 30 Menit

SEPAKU, inibalikpapan.com– Presiden RI, Joko Widodo, memastikan bahwa proyek jalan tol Balikpapan menuju IKN rampung pada bulan Agustus 2024.

Jokowi menyampaikan kabar ini ketika menghadiri agenda groundbreaking Nusantara Sustainibility Hub di IKN, Penajam Paser Utara, Rabu (5/6).

“Mungkin Bapak dan Ibu, saat mendarat di Balikpapan menuju Ibu Kota Nusantara, sekarang masih memerlukan waktu kurang lebih dua jam. Kelihatan jauh sekali,” kata Jokowi.

“Tetapi, Bapak dan Ibu ke sini lagi, awal Agustus, ketika jalan tolnya jadi, waktu tempuh Balikpapan-IKN kalau ngebut 30 menit. Kalau enggak ngebut 40 menit,” ujarnya.

Jalan tol Balikpapan-IKN sepanjang 27 kilometer akan terhubung dengan jalan Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam), tepatnya di kilometer 8 Kariangau.

Tak cuma jalan tol Balikpapan menuju IKN, Jokowi juga membeberkan bahwa fasilitas Nusantara VVIP Airport juga selesai awal Agustus. Dari bandara IKN, warga yang ingin berkunjung ke kawasan Nusantara hanya memerlukan waktu 15 menit.

“(Keadaan) akan berubah semuanya,” ucap Jokowi disambut riuh tepuk tangan tamu yang menghadiri groundbreaking.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.