PSSI Tak Pilih Lawan di Semifinal, Optimis Timnas U-23 Lolos ke Final

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan / PSSI

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Timnas Indonesia U-23 telah memastikan lolos ke semifinal SEA Games 2021 setelah mengalahkan Myanmar dipertandingan terakhir Grup A dengn skor 3-1.

Anak asuh Shin Tae-yong lolos ke semifinal sebagai runner up Grup A dengan poin 9. Sedangkan tuan rumah Vietnam juaara Grup A dengan poin 10 setelah mengalahkan Timor Leste dipertandingan terakhir Grup.

Malaysia maupun Thailand akan mernjadi calon lawan timnas U-23 di semifinal. Karena kedua tim sudah lolos dan hanya tinggal memperebutkan status juara Grup B maupun runner up.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyatakan, tidak memilih lawan di semifinal. Siapapun yang akan dihadapi, target utamanya lolos ke final dan merebut medali emas SEA Games.

Mantan Kapolda Jawa Barat (Jabar) ini cukup optimis tWitan Sulaiman dan kawan-kawan akan lolos ke final siapapun lawannya. Karena melihat grafik pertandingannya terus menigkat.

‘’Siapapun lawannya di semifinal harus dikalahkan. Kalau melihat grafik penampilan tim yang terus meningkat, saya yakin Indonesia bisa melaju ke final,’’ ujar Iriawan dilansir laman PSSI.

Sementara tiga gol kemenangan Garuda Muda lawan Myanmar dicetak masing-masing oleh Egy Maulana Vikri menit ke-6, Witan Sulaeman 10′, dan Marselino Ferdinan menit 45+2.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.